Berita Viral
SOSOK Pengemudi Fortuner Tabrak Bocah 5 Tahun hingga Tewas, Ternyata Anggota DPRD Lampung Fraksi PKB
INILAH sosok pengemudi mobil Fortuner yang tabrak bocah 5 tahun sampai terpental lalu tewas, ternyata anggota DPRD Lampung Fraksi PKB.
Editor: Ika Putri Bramasti
TRIBUNSTYLE.COM - INILAH sosok pengemudi mobil Fortuner yang tabrak bocah 5 tahun sampai terpental lalu tewas, ternyata anggota DPRD Lampung Fraksi PKB.
Kisah tragis menimpa bocah berusia 5 tahun yang tewas setelah ditabrak mobil Fortuner saat sedang bermain masak-masakan.
Ternyata pengemudi mobil Fortuner tersebut adalah seorang anggota DPRD Provinsi Lampung.
Bocah malang itu bernama Muli Aisyah Inara yang saat kejadian sedang bermain pasir dan masak-masakan.
Peristiwa kecelakaan itu terjadi di Pinggir Jalan Antara, Kelurahan Kaliawi, Tanjungkarang Pusat, Bandar Lampung, Selasa (1/8/2023) malam.
Sosok pengemudi mobil Fortuner putih berpelat BE 1238 AAA itu adalah Okta Rijaya M, Anggota DPRD Provinsi Lampung fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
Hal itu dikonfirmasi langsung oleh Kasat Lantas Polresta Bandar Lampung, Kompol Ikhwan Syukuri.

Baca juga: TRAGIS Pemotor Wanita Tewas Jadi Korban Tabrak Lari di Bali, Polisi Tangkap WNA Pengemudi Pajero
Iya benar Okta Rijaya M, pengemudi mobil yang menabrak balita tersebut," ujarnya dikutip TribunLampung, Kamis (3/8/2023).
Djelaskan Ikhwan, Okta sebelumnya datang dari arah jalan Sisingamangarajak hendak mengarah ke Jalan Antara Sukajawa.
Menurut warga sekitar, Okta kala itu dalam perjalanan ke rumahnya yang tak jauh dari lokasi kejadian.
"Saat melintas di lokasi kejadian, mobil berbelok kiri hendak masuk ke Gang Antara I,"
"Namun di saat bersamaan di sisi median pinggir sebelah kanan jalan, ada korban," sambungnya.
Ikhwan melanjutkan, Muli yang malang saat itu sedang bermain masak-masakan di pinggir jalan sambil duduk.
Pengemudi mobil, kata Ikhwan, diduga tak melihat dan menyadari ada anak di sisi kanan jalan.
Pada saat itu pengemudi mobil tidak melihat dan menyadari jika ada anak di sisi kanan jalan,"
"Bodi bemper kanan depan kendaraan mobil tersebut menabrak tubuh dan tangan kanan anak tersebut," sambungnya.
Sementara itu dijelaskan warga sekitar bernama Haris, korban langsung terpental lebih dari 2 meter setelah tertabrak mobil.
Malangnya Muli tertabrak dengan kondisi bersimbah darah hingga tewas di tempat.
Hal yang sama diungkap tante korban, Ida Royati menyebut kondisi keponakannya mengenaskan.
Ida mengatakan keponakannya yang sedang main masak-masakan itu ditabrak hingga mengalami pendarahan hebat di kepala.
"Saya terima telepon langsung syok dan ke lokasi," ucapnya.
Tak hanya Ida, orangtua Muli pun merasa sangat trauma kehilangan anak semata wayangnya tersebut.
Bahkan kata Ida, ayah korban kerap marah-marah sendiri karena rasa traumanya tersebut.

"Bapaknya kadang marah sendiri kalau denger berisik langsung marah, mungkin masih trauma," sambungnya.
Ia berharap kepolisian memproses hukum pelaku dan pandang bulu, meski pengendara mobil itu anggota legislatif.
"Setelah kejadian itu ada tiga orang cari kacamata pelaku yang jatuh, saya yakin itu suruhan dia," tukasnya.
(TribunJakarta.com/Siti Nawiroh).
Artikel ini diolah dari TribunJakarta.com
Pria Jepang Tetap Kerja Jadi Tukang Sapu Meski Harta Melimpah Punya 7 Apartemen, Terkuak Alasannya |
![]() |
---|
Kisah Pria di China Jadi Mahasiswa di Usia 60 Tahun, Akrab dengan Teman Sekampus: Merasa Lebih Muda |
![]() |
---|
Usia Hanyalah Angka, Nenek 68 Tahun di China Mendadak Viral, Jago Main Skateboard, Netizen Melongo |
![]() |
---|
Bukan Nikahan, Pesta Cerai Viral di Malang: Undangan, Dekorasi, dan Sound Horeg ala Resepsi |
![]() |
---|
Siapa Pemilik Restoran Bibi Kelinci Kopitiam yang Sedang Viral? Terungkap Nama dan Akun Instagramnya |
![]() |
---|