Selebrita
Pacari Yansen Indiani, Marshel Widianto Dibully karena Pacarnya Cantik, Pilih Bersyukur: Makin Kaya
Marshel Widianto tak peduli dihujat karena berpacaran dengan Yansen Indiani yang memiliki paras cantik, sang komika justru senang dapat bullyan.
Editor: Joni Irwan Setiawan
TRIBUNSTYLE.COM - Komika Marshel Widianto kini tengah berbahagia karena menjalin hubungan asmara dengan Yansen Indiani.
Yansen Indiani sendiri merupakan mantan anggota girl grup JKT48.
Kabar kedekatan Yansen dengan Marshel mencuat setelah sang komika mengunggah foto bersama Yansen di akun instagram pribadinya.
Terdapat empat foto selfie mereka yang dipajang Marshel.
Baca juga: Pesona Yansen Indiani Pacar Baru Marshel Widianto, Berparas Cantik Tak Kalah dari Celine Evangelista
Meski begitu, rupanya banyak yang tak setuju jika Yansen menjalin hubungan dengan Marshel.
Marshel pun mendapatkan perundungan dari sejumlah warganet.
Dalam unggahanya di akun Instagram @marshel_widianto satu bulan yang lalu itu ternyata mendapatkan komentar yang tidak mengenakkan dari sebagaian warganet.
Meski mendapatkan bully-an karena dinilai tidak sepadan dengan kekasihnya itu, Marshel nampak tak ambil pusing.
Dikutip dari kanal YouTube Trans7, Rabu (25/1/2023), Marshel menyebut bully-an itu malah menjadi ladang ia mencari rezeki.
"Kita dapat bullyan dapat apa, itu malah jadi bahan-bahan untuk materi gua gitu," ungkapanya.
Marshel yang terkenal dengan leluconnya itu mengaku bersyukur mengenal dunia stand up comedy sehingga ia dapat mengubah keresahannya menjadi bahan candaannya.
"Gue sih bersyukur banget bisa kenal sama stand up comedy gitu.
Karena di stand up comedy itu ada keresahan.
Itu adalah lumbung untuk punchline yang ada," jelasnya.
Ia mengaku tetap menikmati hidupnya meski meneriman rundungan itu.
Sumber: Tribunnews.com
| Perbedaan Folder Pinterest Hamish Daud dan Raisa Vs Sabrina Alatas, Bantah Selingkuh, Hanya Teman |
|
|---|
| Postingan Raisa yang Terlupakan Kini Jadi Sorotan, Sindir Hamish dan Sabrina? |
|
|---|
| Sepakat Cerai Baik-baik, Hamish Daud Jawab Aturan Soal Anak & Harta Gana-gini Usai Pisah dari Raisa |
|
|---|
| Fakta Hubungan Hamish Daud dan Sabrina Alatas, Bantah Selingkuh, Kenal 10 Tahun, Keluarganya Baik |
|
|---|
| Fakta Pilu di Balik Rumah Uya Kuya Dijarah, Hasil Jerih Payah Lenyap, Tak Terbukti Langgar Kode Etik |
|
|---|