Selebrita
6 Fakta Jin BTS Berangkat Wajib Militer, Potong Rambut Model Cepak, J-Hope Beri Pesan Haru
Melalui Instagram-nya, J-Hope menulis pesan haru kepada Jin terkait keberangkatan rekannya itu menjalani wajib militer.
Editor: Amirul Muttaqin
Jin dan HYBE mewanti-wanti penggemar untuk tidak datang karena Jin bukan satu-satunya orang masuk wamil hari itu. Yang bisa mengantar calon tentara itu hanya keluarga.
Kehadiran penggemar dikhawatirkan mengganggu pihak lain dan bisa menimbulkan bahaya jika terlalu banyak orang yang hadir.
3. Media diminta menahan diri
Imbauan untuk tidak datang ke pusat pelatihan juga ditujukan kepada media pada 13 Desember.
“Pada hari itu, lokasi tersebut diperkirakan akan sangat ramai dengan tentara wajib militer, anggota keluarga, dan beberapa penggemar. Kami meminta media menahan diri dari mengunjungi situs tersebut,” tulis HYBE.
4. Pengamanan ditingkatkan
Untuk mengantisipasi kedatangan banyak penggemar, pihak militer juga menambah personel untuk pengamanan pusat pelatihan.
Pihak militer bekerja sama dengan dinas pemadam kebakaran setempat, dan polisi untuk meningkatkan pengamanan.
Hal itu dilakukan untuk mencegah terjadinya hal yang tidak diinginkan jika terjadi kerumunan besar.
Pasalnya, sudah ada laporan bahwa turis internasional sudah memesan hotel di dekat daerah pelatihan militer tersebut.
Bahkan, penduduk setempat sudah memasang spanduk dengan nama Jin BTS untuk mengkomersilkan pendaftaran militernya.
5. Dalam mobil tanpa menyapa
HYBE menyatakan Jin BTS akan langsung masuk pusat pelatihan tanpa turun dari mobil.
“Jin akan memasuki halaman pusat pelatihan perekrutan saat berada di dalam kendaraan tanpa menyapa media atau penggemar secara terpisah,” tulis HYBE.
Ditambahkan bahwa karena kondisi di venue, HYBE juga memohon pengertian karena tak akan disediakan ruang tunggu terpisah untuk awak media.