Selebrita
Rizky Billar Bantah Terlilit Hutang, Setelah Digosipkan Bangkrut dan Terobsesi Barang Branded
Rizky Billar dituding memiliki banyak hutang untuk memenuhi keinginannya akan memiliki barang-barang branded.
Editor: Sinta Manilasari
"Ya insyaallah, mohon doanya aja," kata Rizky Billar.
Baca juga: Fans Leslar Murka, Trik Jitu Kiky Saputri Bungkam Penggemar Lesti & Rizky Billar: Bagi-bagi Duit
Terkait hal ini, Isa Zega sebagai teman lama Rizky Billar pun ikut buka suara dan memberikan komentar.
"Kalau menurut mami enggak apa-apa lah dia yang punya utang," kata Mami Isa, sapaannya, dikutip dari tayangan di YouTube Intens Investigasi, Selasa (15/11/2022).
Isa Zega merasa tak masalah jika ternyata Rizky Billar memiliki banyak utang.
Menurutnya, utang hanya perlu dilunasi nantinya.
"Kalau seandainya ada utang, ya tinggal dilunasi dulu, mami juga gitu," ucap Isa Zega.
Tak hanya itu, Mami Isa kembali menegaskan bahwa orang terkaya di Indonesia pun memiliki utang.
"Orang terkaya di Indonesia aja masih ada utang."
"Walaupun dia punya harta Rp2 triliun, Rp1 triliun-nya ada utang."
Sebelumnya ayah Rizky Billar, Daniel Eddy, tak terima saat anaknya disebut bangkrut.
Dalam tayangan di kanal YouTube Bobby Rahman, Daniel Eddy angkat bicara dan memberikan klarifikasi.
Ia tak terima jika anaknya disebut meminjam.
"Siapa yang bilang pinjam-pinjam? Ngarang-ngarang aja," ucap Daniel Eddy.
Baca juga: Ulang Tahun Ke-26, Rizky Billar Dapat Kado Spesial dari Sang Ayah, Daniel Eddy: Kadonya Kita Follow
"Ini bukan untuk menyombongkan diri ya guys."
"Ini buat klarifikasi, buat kalian yang bilang bahwa mobil Billar itu pinjam," timpal Bobby Rahman.