Berita Viral
Punya Suami MUA, Wanita Ini Dirias untuk Maternity Shoot, Hasilnya Luar Biasa hingga Bikin Pangling
Pria di Pati ini merias istrinya sendiri yang akan menjalani maternity shoot, hasilnya bikin takjub.
Editor: Amirul Muttaqin
Ternyata kala itu Evis merias wajahnya sendiri lantaran MUA lupa jadwal.
"Di balik foto ini... MUA lupa jadwal dan akhirnya dandan sendiri pakai baju tetangga," tulis akun TikTok @epiiisssss.

Pada video selanjutnya, Evis menceritakan bahwa akad nikahnya digelar pada 27 Mei 2022 lalu dan resepsi pada 28 Mei 2022.
Sebelum hari H, Evis sudah menghubungi MUA yang akan meriasnya.
Evis juga menyewa kebaya akad dari MUA tersebut.
Evis memberitahukan kalau akad nikah akan dimulai pukul 08.300 WIB.
MUA menanggapi dengan menjadwalkan akan merias Evis pukul 05.00 WIB.
Namun sampai pukul 06.00 WIB, si MUA belum juga datang.
Sampai akhirnya si MUA baru membalas chat pukul 07.15 dan baru berangkat ke lokasi pukul 07.30 WIB.
"H-1 sudah ingetin MUA dan tetap chatting sama MUA. MUA bilang start makeup jam 05.00 WIB pagi karena akad mulai jam 08.30 WIB. Jam 06.00 pagi masih saya tunggu dan masih berpikir positif. Jam 07.15 MUA baru balas chat. Jam 07.30 MUA baru otw padahal waktu akad sudah tinggal 1 jam lagi," tulis Evis.
Penghulu meminta agar calon pengantin sudah siap sebelum akad nikah, Evis akhirnya inisiatif untuk merias wajahnya sendiri.
Bahkan ia juga meminjam kebaya milik tetangganya.
"Cuma bisa nangis aja pada waktu itu. Mulai dandan sendiri karena tahu gak bakal cukup waktunya karena penghulu bilang sebelum akad harus sudah siap," lanjut Evis.
Setelah MUA datang, Evis make up lagi.
Ia juga memakai kebaya yang dibawakan oleh si perias.
Tak lupa Evis juga foto ulang menggunakan kebaya dan riasan yang lebih proper untuk pernikahannya.
Saat ditanya, ternyata si MUA salah jadwal.

MUA mengira kalau akad nikah berbarengan dengan resepsi yang digelar pada 28 Mei 2022.
Pihak MUA pun akhirnya minta maaf ke Evis atas kesalahannya.
Evis juga membagikan kisahnya tersebut dengan harapan bisa menjadi pelajaran bagi MUA lainnya.
Bersyukur, keesokannya saat resepsi tidak ada kendala.
Evis tampil cantik dalam balutan baju pengantin berwarna sage green.
Lihat video selengkapnya di sini
(TribunNewsmaker.com/Ninda)
Diolah dari artikel di TribunNewsmaker.com yang berjudul Maternity Photoshoot, Wanita Ini Dirias Suami Sendiri, Publik Takjub Lihat Hasil yang Mencengangkan