Berita Viral
Alami Demam Berdarah, Pasien Malah Diberi Transfusi Jus Buah Bukan Trombosit Darah, Berakhir Tragis
Seorang pasien demam berdarah di Uttar Pradesh di India utara meninggal setelah diduga diberi jus buah alih-alih trombosit darah.
Penulis: Vidya Audina Gesty Arinda
Editor: Ika Putri Bramasti
TRIBUNSTYLE.COM - Seorang pasien demam berdarah di Uttar Pradesh di India utara meninggal setelah diduga diberi jus buah alih-alih trombosit darah.
Seorang pasien bernama Pradeep Pandey (32), diduga keluarganya diberi transfusi dengan jus lemon manis dan bahan kimia dalam kemasan darah oleh rumah sakit swasta.
Portal Independen melaporkan, setelah kesehatan Pandey mulai memburuk, dia dipindahkan ke rumah sakit lain sebelum dinyatakan meninggal.
Saat di rumah sakit kedua, dokter memberi tahu kerabat Pandey kalau kantong trombosit itu palsu dan berisi jus, dilansir dari Harian Metro, Minggu (23/10/2022).
Ketika video 'kantong trombosit' palsu itu menjadi viral di media sosial, Wakil Kepala Menteri Uttar Pradesh Brajesh Pathak memerintahkan penutupan Rumah Sakit Global dan Pusat Trauma.
Baca juga: Terlalu Bersemangat Gunakan Mainan Dewasa, Wanita Ini Sampai Masuk Rumah Sakit: Ada yang Nyangkut
Rumah sakit itu adalah rumah sakit swasta di kota Prayagraj tempat insiden itu terjadi.
"Atas perintah saya, rumah sakit ditutup.
Paket trombosit juga telah dikirim untuk pengujian.
Jika terbukti bersalah, tindakan tegas akan diambil terhadap rumah sakit," ujar Pathak.
Saurabh Mishra, pemilik rumah sakit swasta tersebut, mengatakan trombosit itu dibawa dari berbagai fasilitas medis.
Keluarga pasien diminta untuk mengatur trombosit darah setelah jumlah trombositnya turun menjadi 17.000, kata Mishra kepada kantor berita Press Trust of India.
Dia menambahkan bahwa Pandey memiliki reaksi setelah tiga unit trombosit ditransplantasikan.
"Mereka membawa lima unit trombosit dari RS SRN.
Setelah mentransfer tiga unit, pasien mengalami reaksi.
Jadi kami menghentikannya," kata Saurabh Mishra seraya menambahkan asal mula trombosit.