Tak Kenal Nikita Mirzani, Dito Mahendra Syok Dituduh Banyak Omong dan Penipu, Beber Bukti Ini
Dito Mahendra syok dituduh Nikita Mirzani banyak omong dan penipu. Ngaku tak kenal Nikita Mirzani.
Editor: Heradhyta Amalia Primadhani
TRIBUNSTYLE.COM - Dito Mahendra syok dituduh Nikita Mirzani banyak omong dan penipu.
Dito Mahendra secara terang-terangan tak mengenal siapa Nikita Mirzani.
Saat dituduh banyak omong dan penipu, Dito Mahendra tak bisa menyembunyikan perasaan kagetnya.
Kasus Dito Mahendra dan Nikita Mirzani masih berlanjut.
Diketahui, kasus Dito Mahendra dan Nikita Mirzani bermula saat Nikita Mirzani dilaporkan oleh Dito Mahendra atas dugaan kasus ITE dan pencemaran nama baik.
Baca juga: PROFIL hingga Kontroversi Nikita Mirzani, Kini Jadi Tersangka Kasus dengan Dito Mahendra
Baca juga: Awal Mula Nikita Mirzani Kisruh dengan Dito Mahendra, Sebut Nindy Ayunda Cemburu dengan Askara
Meski kasus Dito Mahendra dan Nikita Mirzani ini cukup menyita perhatian publik, ternyata Dito Mahendra tak mengenal artis yang akrab disapa Nyai ini.
Karena tak mengenal, Dito Mahendra kaget saat ada postingan Nikita Mirzani yang diduga menyindirnya.
Hal ini diungkapkan oleh kuasa hukum Dito Mahendra, Yafet Rissy.
"Mas Dito sangat kaget dengan postingan itu, karena klien kami merasa tidak mengenal orang ini," kata Yafet Rissy di kawasan Senopati, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
Pria yang kabarnya menjalin kasih dengan Nindy Ayunda ini bahkan tidak memiliki hubungan apa pun dengan Nikita Mirzani.
"Tidak pernah berinteraksi secara personal, sosial, maupun bisnis, lalu tiba-tiba dituduh banyak ngomong, penipu, PHP. Saya kira itu tuduhan yang sangat serius," lanjutnya.
Adapun alasan Nikita Mirzani dilaporkan. Yefet menyebut, unggahan di instagram story milik ibu tiga anak itu diduga pencemarkan nama baik Dito Mahendra.
Hal tersebut pun menjadi barang bukti Dito Mahendra saat melaporkan Nikita Mirsani ke Polresta Serang Kota.
"Saya jelaskan bahwa di unggahan itu, di atas ditulis 'ini Dito Mahendra', lalu di bawahnya ada foto Mas Dito," ujar Yafet.
Kuasa hukum Dito Mahendra yang lain, Luvino Siji Samura pun mengungkapkan tulisan yang disematkan dalam unggahan tersebut.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/style/foto/bank/originals/dito-mahendra-mengaku-tidak-kenal-dengan-sosok-nikita-mirzani.jpg)