Disebut Pergi dari Rumah Sule, Nathalie Holscher Kepergok Semprot Putri Delina: Gak Usah Ikut Campur
Keciduk semprot Putri Delina, Nathalie Holscher kini diisukan minggat dari rumah Sule. Ibu sambung Rizky Febian buka suara.
Editor: Joni Irwan Setiawan
TRIBUNSTYLE.COM - Perseteruan Putri Delina dengan Nathalie Holscher semakin memanas, rumah tangga Sule terkena imbasnya?
Imbas perseteruan Nathalie Holscher dengan Putri Delina.
Hubungan rumah tangga Sule diisukan retak.
Pasalnya, sang istri, Nathalie Holscher dikabarkan kembali minggat dari rumah.
Sule sendiri sebelumnya sempat berjanji akan bertanggung jawab terkait polemik keluarganya.
Dia akan berusaha untuk mendamaikan anak dan istrinya tersebut.
Lantas, apakah benar Nathalie Holscher kembali minggat dari rumah imbas perseteruan dengan Putri Delina?
Baca juga: Nathalie Holscher Jawab Kabar Pisah Rumah dengan Sule, Minta Doa yang Terbaik untuk Rumah Tangganya
Baca juga: Polemik Putri Delina dengan Nathalie Holscher Memanas, Sule Turun Tangan: Saya Akan Tanggung Jawab
Isu tersebut baru-baru ini terjawab.
Kepada awak media, Nathalie Holscher memberikan klarifkasi soal gosip yang kini menimpa rumah tangga nya dengan Sule.
Secara tegas, ibunda Baby Adzam tersebut membantahnya.
"Nggak ada, nggak ada pisah rumah," kata Nathalie Holscher dikutip TribunStyle.com dari GridFame, Jumat, (24/6/2022).
Ibu sambung Putri Delina dan Rizky Febian tersebut lantas meminta untuk didoakan.
"Doain aja yang terbaik pokoknya ya.
Makasih, makasih ya," kata Nathalie Holscher sembari berjalan meninggalkan tempat.
Sebelumnya diketahui Nathalie Holscher dan Putri Delina tampak saling sindir di media sosial.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/style/foto/bank/originals/nathalie-holscher-tidak-berani-lihat-video-curhatan-putri-delina-yang-viral-di-media-sosial.jpg)