Beredar Surat Penetapan Nikita Mirzani jadi Tersangka, Begini Klarifikasi Pihak Kepolisian: Belum
Surat penetapan Nikita Mirzani jadi tersangka beredar luas di sosial media. Polres Serang Kota beri klarifikasi.
Penulis: Wahyu Putri Asti Prastyawati
Editor: Triroessita Intan Pertiwi
TRIBUNSTYLE.COM - Surat penetapan Nikita Mirzani jadi tersangka beredar luas di sosial media. Polres Serang Kota beri klarifikasi.
Pasca rumahnya dikepung polisi beberapa waktu lalu, nama Nikita Mirzani terus jadi sorotan.
Kali ini, Nikita Mirzani dikabarkan menjadi tersangka atas kasus yang melibatkan namanya.
Kabar tersebut mencuat setelah beredarnya surat keterangan terkait menjadi tersangka di sosial media.
Dalam surat tersebut, Nikita ditetapkan tersangka oleh Polresta Serang Kota pada 13 Juni 2022.
Lantas, benarkah hal itu?
Baca juga: Sering Dikira Punya Backingan Kuat, Begini Cara Nikita Mirzani Lolos Meski Rumah Dikepung 9 Jam
Baca juga: SULIT Bertemu Dito Mahendra, Nikita Mirzani Sasar Nindy Ayunda, Tantang Duel Tinju, Ini Alasannya
Humas Polres Serang Kota, Wahyu Imam akhirnya angkat bicara.
Wahyu menyampaikan bahwa ststus Nikita Mirzani saat ini masih sebagai saksi.
"Kami memonitor adanya dokuman yang beredar di media sosial,tentang status saudari NNM (Nikita Mirzani) sebagai tersangka," ucapnya, dilansir Tribun Style dari YouTube Official Nitnot pada Jumat, 17 Juni 2022.
"Saudari NM belum kami tetapkan sebagai tersangka," tambah Wahyu.
Wahyu juga menegaskan akan menyelidiki lebih lanjut terkait kebocoran surat tersebut ke media.
"Adanya kebocoran dokumen tersebut, akan kami lakukan penyelidikan dan penyidikan tersendiri," terangnya.
Seperti diketahui, Nikita sebelumnya sudah dipanggil polisi atas laporan Dito Mahendra.
Nikita Mirzani dilaporkan ke polisi oleh Dito Mahendra atas dugaan pelanggaran UU ITE dengan tuduhan pencemaran nama baik.
Baca juga: Tak Cuma Sekali, Nikita Mirzani Ternyata Abaikan 12 Surat Panggilan Sebelum Didatangi Polisi : Kacau
Baca juga: BUKAN Takut, Terkuak Alasan Polisi Tinggalkan Rumah Nikita Mirzani, Tak Bawa Nyai Meski Lama Kepung
Sejak dilaporkan, Nikita mengaku sudah menerima 12 surat panggilan dari kepolisian.
Niki menilai surat panggilan yang ditujukan untuknya belakangan ini tidaklah wajar.
"Surat panggilan ini pun menurut Niki nggak wajar. Karena dalam satu bulan, panggilan polisi itu datang 12 kali.
Tanggal 16 Mei dilaporin sama Dito Mahendra, kalau prosedurnya nggak bisa dong ujug-ujug langsung dipanggil.
Datang panggilan pertama tanggal 25 atau 28. Karena nggak bisa datang, besoknya datang lagi surat panggilan, datangnya maksa kayak preman," tutur Nikita Mirzani.
Simak video lengkapnya
Nikita Mirzani tantang Nindy Ayunda pacar dari Dito Mahendra tanding tinju
Artis Nikita Mirzani disorot khalayak ramai karena rumahnya di Pesanggrahan, Jakarta Selatan didatangi oleh sejumlah personel polisi pada dini hari, Rabu 15 Juni 2022.
Rupanya, kedatangan polisi pada saat itu karena ingin menjemput paksa Nikita Mirzani.
Bukan tanpa alasan, diketahui sebelum rumahnya didatangi polisi, Nikita Mirzani telah mengabaikan 12 surat panggilan polisi.
Diakui Nikita, salah satu surat panggilan polisi itu datang dari laporan atas nama Dito Mahendra.
Mengenai hal itu, Nikita Mirzani tentu begitu murka.
Baca juga: Tak Cuma Sekali, Nikita Mirzani Ternyata Abaikan 12 Surat Panggilan Sebelum Didatangi Polisi : Kacau
Baca juga: BUKAN Takut, Terkuak Alasan Polisi Tinggalkan Rumah Nikita Mirzani, Tak Bawa Nyai Meski Lama Kepung
Kini, sebagai balasannya Nikita Mirzani menantang kekasih Dito Mahendra yakni Nindy Ayunda untuk tanding tinju dengannya.
Nikita Mirzani menantang Nindy Ayunda adu tinju di Hollywings Sport Show 3 yang akan datang.
Mantan istri Dipo Latief itu bahkan membuat tantangan terbuka kepada Nindy Ayunda.
"Gue maunya ketemu Dito, oh pengin banget gue.
Salam ke Dito Mahendra, pacarnya Nindy Ayunda.
Kalau enggak, Nindy Ayunda nya yang mau boxing di HSS 3?" ujar Nikita Mirzani dikutip TribunStyle.com dari Tribunnews, Kamis, (16/6/2022).
"Tantangan terbuka untuk Nindy Ayunda boleh kita boxing di HSS3 kan ada tempatnya," sambung Nikita Mirzani.
Pertandingan tinju itu nyatanya telah diinginkan oleh Nikita Mirzani karena melihat sikap Nindy yang pendiam.
"Pengen aja gua lawan dia, biasa orang pendiam itu lebih kuat tenaga nya, ucap Nikita.
Lebih lanjut wanita yang kerap disapa Niki itu hanya ingin bertanding secara resmi di ring tinju.
Diketahui, rumah Nikita Mirzani didatangi tim penyidik Sat Reskim Polres Serang Kota pada Rabu (15/6/2022) pada pukul 03.00 WIB dini hari.
Kedatangan polisi tersebut ternyata buntut dari laporan Dito Mahendra terhadap Nikita Mirzani soal kasus dugaan Pencemaran Nama Baik.
Dito Mahendra melaporkan Nikita Mirzani ke Polres Serang Kota pada 16 Mei 2022.
Laporan yang teregistrasi dengan nomor LP/B/263/V/2022/SPKT.C/POLRESTA SERANG KOTAKOTA/POLDA BANTEN itu terkait kasus dugaan pencemaran nama baik.
Nikita Mirzani disangkakan denyan Pasal 27 ayat (3) jo Pasal 45 ayat (3) atau Pasal 36 jo Pasal 51 ayat (2) Undang Undang Nomor 19 Tahun 2016 Tentang Perubahan atas Undang Undang Nomor 11 Tahun 2008 Tentang ITE, dan Pasal 311 Kitab Undang Undang Hukum Pidana (KUHP).
(TribunStyle/Putri , Tribunnews.com/Fauzi Alamsyah)
Artikel ini diolah dari TribunManado dengan judul: Nikita Mirzani Tantang Nindy Ayunda Ajak Duel Tinju di Hollywings Sport Show
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/style/foto/bank/originals/nikita-mirzani-mawardi-artis-kontroversial-1.jpg)