Wujud Undangan Pernikahan Maudy Ayunda Bocor, Nama Unik Sang Suami Jadi Sorotan, Intip Potretnya
Kebahagiaan tengah menyelimuti Maudy Ayunda yang baru saja resmi dipersunting oleh pria asal Korea Selatan.
Penulis: Eri Ariyanto
Editor: Ika Putri Bramasti
TRIBUNSTYLE.COM - Kebahagiaan tengah menyelimuti Maudy Ayunda yang baru saja resmi dipersunting oleh pria asal Korea Selatan.
Pernikahan keduanya digelar pada Minggu, 22 Mei 2022 di kediaman Maudy Ayunda.
Kabar pernikahan tersebut mencuat setelah Maudy Ayunda membagikan langsung sejumlah momen sakral pernikahannya melalui Instagram pribadi.

Baca juga: KUA Benarkan Maudy Ayunda - Jesse Choi Menikah, Ijab Qabul Pakai Bahasa Inggris, Segini Maharnya
Baca juga: KONDANGAN, Zaskia Mecca dan Hanung Diduga Hadiri Pernikahan Maudy Ayunda, Clue Ini Jadi Bukti Kuat
Ada hal yang menarik perhatian netizen dalam pernikahan Maudy Ayunda tersebut.
Bocornya potret undangan membuat banyak orang penasaran akan wujudnya.
Tak hanya itu, nama lengkap sang suami juga membuat netizen penasaran.
Potret undangan mewah bernuansa biru dongker itu dibagikan langsung oleh sang rekan, Mira Lesmana.
Melalui Story Instagram-nya, Mira membagikan penampakan undangan pernikahan Maudy.

Tampak nama Maudy dan Jesse beserta kedua keluarga besar terpampang di dalam undangan.
Undangan yang identik dengan warna gold serta navy itu tampak tebal dilengkapi dengan ukiran cantik.
Perhatian netizen tertuju dengan nama sang suami Maudy Ayunda.
Nama lengkap yang tertulis di undangan tersebut adalah Jesse Jiseok Choi.
Tak cuman undangan, Mira Lesmana juga memperlihatkan sebuah kain cantik diduga sebagai souvenir pernikahan Maudy dan Jesse.
Baca juga: KISAH CINTA Maudy Ayunda & Jesse Choi, Bermula dari Teman Kampus, hingga Resmi Pindah ke Indonesia
Putri Tanjung bocorkan momen pernikahan Maudy Ayunda dan Jesse Choi