Breaking News:

Niat Mulia Pak Tarno, Ingin Bangun Musala di Kampung Halaman, Alasan Sederhana Ini Jadi Sorotan

Pak Tarno ingin bangun musala di kampung halaman di kawasan Jawa Tengah, apa alasannya?

Tribunnews.com
Pak Tarno ingin bangun musala di kampung halaman. 

TRIBUNSTYLE.COM - Pak Tarno ingin bangun musala di kampung halaman di kawasan Jawa Tengah, apa alasannya?

Siapa yang tak kenal dengan sosok Pak Tarno? Kini jadi salah satu pesulap terkenal di Tanah Air, pria yang memiliki nama asli Sutarno itu kini mulai dikenal khalayak ramai.

Aktif di dunia hiburan, Pak Tarno mulanya kaget saat pertama kali terjun ke dunia hiburan.

Pak Tarno muncul di televisi sebagai peserta kompetisi sulap The Master dan sukses dianugerahi gelar "Master of Traditional Magic".

Kemunculannya di televisi membuat Pak Tarno dikenal sebagai artis dan eksistensinya di dunia entertainment pun masih bertahan sampai sekarang.

Pak Tarno melakukan banyak hal setelah lulus dari The Master, mulai dari diundang televisi hingga banjir panggilan sulap ke hampir seluruh kota di Indonesia.

Baca juga: Merasa Sering Dijelek-jelekkan, Pak Tarno Tak Mau Datang ke Sejumlah Podcast: Ga Berani Sebut

Baca juga: BERKAH Disebut Mirip Musisi Anderson Paak, Pak Tarno Banjir Endorse, Harap Bisa Bertemu Langsung

Pak Tarno ingin bangun musholla di kampung halaman.
Pak Tarno ingin bangun musala di kampung halaman. (Pak Tarno)

Karena kerap tampil di televisi, tentu Pak Tarno telah mendapatkan banyak pundi-pundi uang.

Lantas, dengan uang yang kini dia punya, Pak Tarno berencana membuat sebuah musala di kawasan Jawa Tengah.

Membuat musala adalah suatu yang dia mimpi-mimpi kan untuk tabungannya di akhirat nanti.

"Saya senang, karena buat nanti pahala gede di akhirat. Senang kan," kata Pak Tarno dikutip TribunStyle.com dari wartakotalive.com, Kamis (19/5/2022).

Lelaki yang kini berusia 71 tahun itu takut jika dirinya belum membuat musala saat sudah meninggal dunia nantinya.

"Nanti, kalau belum umroh, (belum) bikin musala saya takut di akhiratnya," ujar Pak Tarno.

Kelak, di masa tuanya dirinya juga ingin beribadah secara khusyuk beribadah di masjid yang dibuat sendiri oleh pesulap yang memiliki jargon "Jadi Apa prok prok prok" itu.

"Terus nanti kalau sudah tua. Kalau sudah lebih tua, saya ingin khusyuk di masjid," ucap Pak Tarno.

"Memang sekarang udah tua, tapi pikiran ga tua sih (kaya) anak-anak," imbuh Pak Tarno .

Sumber: Warta Kota
Halaman 1/3
Tags:
Pak Tarnobangun musalaAnderson Paakkampung halamanTribunStyle.com
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved