Jarang Hadiri Sidang Kasus Penipuan Olivia Nathania, Nia Daniaty Malu? 'Lebih Bagus Tidak Melihat'
Nia Daniaty jarang mendampingi putrinya, Olivia Nathania yang kini jalani proses persidangan terkait kasus penipuan CPNS. Terkuak alasannya.
Editor: Febriana Nur Insani
Disebut, ada 6 orang meninggal dunia lantaran stres karena kasus CPNS bodong ini tak kunjung usai.
"Tidak cuma soal duit, ada yang kehilangan nyawa itu yang paling penting," ungkap Odie, dilansir Tribun Style dari YouTube Intens Investigasi pada Senin, 14 Maret 2022.
Enam orang tersebut merupakan orang tua para korban, termasuk mantan guru Olivia Nathania.
Sederet faktor itulah yang kini membuat para korban kecewa dengan hukuman yang dijatukan pada Olivia Nathania.
Kini, pihak korban hanya bisa berharap majelis hakim akan memberikan putusan dengan sebaik-baiknya.
Menanggapi hal itu, kuasa hukum Olvia Nathania tampak bingung.
"Saya tidak tahu untuk masalah ada yang meninggal.
Bisa aja udah waktunya meninggal, sudah ajalnya, kita nggak tahu.
Ini rekayasa apalagi? sedangkan di dakwaan ini, orangnya masih hidup tuh, nggak ada yang meninggal," beber Susanti.
Simak video lengkapnya
(Sripoku.com/Rizka Pratiwi Utami/TribunStyle.com/Putri)
Diolah dari artikel Sripoku.com dengan judul: Anak Nelangsa di Bui, Terkuak Alasan Nia Daniaty Jarang Hadiri Sidang Olivia Nathania:Remuk Hati Ini