Selebrita
Dibalik Ujian Bertubi-tubi, Ashanty Terharu Bisa Berangkat Haji Tahun 2026, Daftar Sejak 2018
Dibalik ujian bertubi-tubi, Ashanty terharu bisa berangkat Haji tahun 2026, daftar sejak 2018.
Penulis: Ika Putri Bramasti Ixtiar Rahayu Ing Pambudhi
Editor: Ika Putri Bramasti
TRIBUNSTYLE.COM - Tahun 2025 tampaknya menjadi masa penuh ujian bagi Ashanty.
Sebagai artis sekaligus istri dari Anang Hermansyah, ia harus menghadapi berbagai cobaan yang datang silih berganti, dari urusan bisnis hingga persoalan pribadi yang seolah tak kunjung usai.
Beberapa bulan terakhir, Ashanty disibukkan dengan sengketa tanah warisan sang ayah di kawasan Cinangka, Depok, Jawa Barat.
Masalah itu belum juga tuntas, sementara dari sisi bisnis, ia kembali mengalami kerugian besar akibat penutupan 15 gerai Lumiere miliknya.
Tak berhenti di situ, muncul pula kasus penggelapan dana yang dilakukan oleh karyawannya sendiri.

Baca juga: 5 Fakta Konflik Ashanty Vs Mantan Karyawan, Dugaan Penggelapan Dana hingga Tuduhan Perampasan Aset
Seolah belum cukup, badai kehidupan kembali datang. Kali ini, Ashanty dilaporkan atas dugaan perampasan aset oleh mantan karyawannya.
Meski diuji bertubi-tubi, Ashanty memilih untuk tetap tegar dan tidak kehilangan semangat.
Di tengah kesulitan yang menumpuk, ternyata Allah memberi hadiah kecil untuk menguatkan langkahnya.
Sebuah kabar bahagia datang, kabar yang sudah lama dinantikan oleh Ashanty dan sang suami.
Lewat unggahan di Instagram Storynya, ia memperlihatkan surat edaran resmi dari Kementerian Agama Republik Indonesia (Kemenag RI) yang menyatakan bahwa namanya dan Anang Hermansyah masuk dalam daftar calon jemaah haji 2026.
"Berdasarkan surat edaran Kementrian Agama RI nomor B-11005/DJ/Dt.II.IV.2/HJ.00/08/2025 mengenai persiapan pelunasan BPIH khusus tahun 2026 dan lampiran daftar nama yang diperkirakan masuk, maka kami sampaikan bahwa: 1. Bpk Anang Hermansyah 2. Ibu Ashanti Hastuti S, adalah termasuk dalam daftar nama calon jamaah haji 2026,” demikian bunyi surat edaran dari Kemenag tersebut.
Mengetahui hal itu, Ashanty tak mampu menahan rasa haru.
Pasalnya, ia dan Anang Hermansyah telah menantikan kesempatan untuk berangkat ke Tanah Suci sejak delapan tahun lalu.

“Ya Allah, maha baikk. Daftar 2018 Akhirnya 8 tahun bisa berangkat dapat kabar ini,” tulisnya di Instagram.
Bagi Ashanty, kabar tersebut bukan sekadar undangan ibadah, melainkan tanda kasih Tuhan di balik setiap ujian yang ia hadapi.
“Diuji berturut-turut ternyata ini hadiahnya,” tulisnya lagi dengan penuh syukur.
Kini, menjelang keberangkatan hajinya tahun depan, Ashanty bertekad untuk memanfaatkan kesempatan suci itu sebaik mungkin.
“Mau doa yang banyak di tanah suci. Bismillah,” tutupnya dalam unggahan tersebut.
(TribunStyle.com/Ika Bramasti).
Sumber: TribunStyle.com
Serba Serbi Momen Lamaran El Rumi & Syifa Hadju, Harga Cincin Nyaris Rp 1 M, Reaksi Calon Mertua |
![]() |
---|
Wanda Hamidah Akhirnya Tiba di Indonesia Setelah Ikut Misi Global Sumud Flotilla, Disambut Hangat |
![]() |
---|
Ingat Sinta & Jojo 'Ratu Goyang TikTok' Jauh Sebelum ada TikTok? Lihat Tampang Kini, Gosip Meninggal |
![]() |
---|
Reaksi Keluarga Lihat Syifa Hadju Dilamar, Ibu Mertua El Rumi Menangis, Alyssa Tak Sabar Punya Ipar |
![]() |
---|
Sepakat Damai, Nadya Almira Jenguk Korban Kecelakaan 13 Tahun Lalu, Ibu Adnan Menangis dan Ambruk |
![]() |
---|