VIRAL Mobil Plat 'CLK' Serobot Antrean Swab, Nama Cinta Laura Disebut Punya Privilege Jadi Artis
saat seorang warganet hendak melakukan swab, ia melihat seperti sosok artis Cinta Laura menyerobot antrean swab antigen di salah satu penyedia layanan
Penulis: Vidya Audina Gesty Arinda
Editor: Ika Putri Bramasti
TRIBUNSTYLE.COM - Cinta Laura terobos antrian swab? Ini cerita lengkapnya!
Angka Covid-19 terus meningkat, hal inilah yang membuat masyarakat dan pemerintah semakin waspada.
Untuk berjaga-jaga banyak di antara mereka yang melakukan swab.
Nah, saat seorang warganet hendak melakukan swab, ia melihat seperti sosok artis Cinta Laura menyerobot antrean swab antigen di salah satu penyedia layanan.
Lalu warganet tersebut menceritakan pengalamannya dan berkeluh kesah di Twitter dengan menyertakan sebuah foto sebagai bukti.
Baca juga: VIDEO Lawas dengan Cinta Laura Viral, Nikita Mirzani Merasa Diadu Domba, Gak Capek Menjatuhkan Saya?
Baca juga: PIL PAHIT Sebulan Jadi Ibu, Kesha Ratuliu Remuk Qwenzy Positif Covid-19, Lihat Langsung saat Swab
Warganet tersebut mengungkapkan bahwa awalnya semua berjalan baik dan normal, sampai datanglah sebuah mobil yang didahulukan karena mobil itu milik artis.
"Halo saya mau complain.
Saya sedang antigen di B****e Cirendeu, pelanggan lain antri dengan baik.
Tapi ada mobil di tengah antrian yang didahulukan sama petugas," tulis warganet tersebut, dilansir dari Twitter-nya @ekamiauw, Sabtu (5/2/2022).
Ia lanjut menulis, "Apa karena dia artis jadi punya privilege lebih?
Saya nanya ke petugas dijawab 'soalnya dia payment'(?)" keluhnya.
Keluhan tersebut lalu ditanggapi oleh penyedia layanan yang kemudian si pemilik akun memberi bukti atas penyerobotan yang terjadi.
Terlihat dari foto tersebut, diduga artis Cinta Laura yang menggunakan pakaian berwarna putih di dalam mobil Alpard.
"Iya tolong jangan pilih-pilih kayak gitu ya!
Hanya karena dia artis bukan berarti dia bisa langsung nyelak antrian," ucapnya.