Hiburan Korea
Sinopsis Drama Korea Royal Secret Inspector Joy, Taecyeon 2PM Jadi Agen Rahasia Kerajaan
Drama Korea Royal Secret Inspector Joy tayang pada 8 November 2021. Simak sinopsis dan daftar pemainnya di sini.
Penulis: Tsania Fadhillah
Editor: Ika Putri Bramasti
TRIBUNSTYLE.COM - Drama Korea Royal Secret Inspector Joy tayang pada 8 November 2021. Simak sinopsis dan daftar pemainnya di sini.
Setelah sukses dengan drama Vincenzo, Taecyeon 2PM kembali menyapa penggemar lewat drama baru.
Berbeda dari sebelumnya, kali ini Taecyeon akan berperan dalam drama sageuk berjudul Royal Secret Inspector Joy.
Drama ini bergenre komedi sejarah yang akan menghibur penggemarnya.
Kali ini, Taecyeon akan disandingkan dengan Kim Hye Yoon.
Mengejutkannya lagi, drama ini disutradarai oleh Yoo Jong Sun yang pernah menyutradarai drama populer seperti Descendants of the Sun dan What's Wrong With Secretary Kim.
Baca juga: Sinopsis Drama Korea Idol: The Coup, Dibintangi Hani EXID, Kwak Shi Yang, dan Kim Min Kyu
Baca juga: Sinopsis Drama Korea Melancholia, Lee Do Hyun Jadi Ahli Matematika yang Kehilangan Semangat
Nantinya, Royal Secret Inspector Joy akan tayang perdana pada 8 November 2021 menggantikan slot waktu High Class.
Lantas seperti apa gambaran ceritanya?
Sinopsis drama Korea Royal Secret Inspector Joy
Drama ini bercerita tentang agen rahasia yang cerdas tapi malas dan seorang wanita janda yang memegang keyakinan di depan zamannya saat mencari kebahagiaan.
Ra Yi Eon (Taecyeon 2PM) telah membeli restoran pangsit di toko kecil dan dia berniat menjalankan bisnisnya.
Dia menginginkan kehidupan yang santai, tapi, ia cukup pintar untuk lulus ujian negara yang baru saja diambil.
Dia sekarang mulai bekerja di kantor Penasehat Khusus, yang merupakan kursus elit untuk berhasil sebagai pejabat pemerintah.
Dia kemudian ditunjuk sebagai agen rahasia kerajaan.
Ra Yi Eon kemudian ditugaskan dengan misi rahasia.