Ridho DA Batal Segera Jadi Suami, Sebut Pernikahannya dengan Syifa Diundur, Terungkap Penyebabnya
Ridho DA sampaikan kabar bahwasanya pernikahannya dengan Syifa diundur untuk sementara waktu, kembaran Rizki DA ungkap penyebabnya.
Penulis: Joni Irwan Setiawan
Editor: Amirul Muttaqin
Reporter: Joni Irwan Setiawan
TRIBUNSTYLE.COM - Ridho DA sampaikan kabar bahwasanya pernikahannya dengan Syifa diundur, kembaran Rizki DA ungkap penyebabnya.
Belum lama ini Ridho Syafaruddin alias Ridho DA telah memperkenalkan sosok calon istrinya, Syifa lewat media sosial.
Bahkan Ridho dan Syifa sudah bertemu dengan pihak keluarga masing-masing.
Pertemuan itu disebut-sebut dalam rangka untuk membahas rencana pernikahan yang akan dilaksanakan pada bulan Oktober mendatang.
Rencananya Ridho DA akan menikah di kediaman calon istrinya di Garut, Jawa Barat.
Hingga saat ini persiapan untuk pernikahannya bahkan sudah mendekati seratus persen.
Kembaran dari Rizki DA itu menyebut dirinya hanya tinggal merampungkan konsep untuk hari pernikahannya saja.
Baca juga: Serba-serbi Persiapan Pernikahan Ridho DA, Siap Usung Tema Wedding Concert Mewah: Ada 10 Vendor
Baca juga: Susul Rizki DA, Ridho DA Bakal Naik ke Pelaminan Oktober Mendatang, Siap Lepas Masa Lajang
"Alhamdulillah udah 80% lah. Jadi Ridho mau ke sana juga, meeting dan lain-lain.
Jadi mau menyatukan maunya seperti apa.
Sejauh ini sih sudah gambaran tinggal make sure aja," ujar Ridho DA dikutip Tribun Style dari kanal YouTube Star Story, Selasa, 7 September 2021.
Meski mengaku persiapannya sudah mendekati seratus persen, namun sayang, Ridho DA dan Syifa rupanya harus mengundur jadwal pernikahan mereka.
Ridho menyebut pernikahannya itu semula akan digelar pada tanggal cantik 10 Oktober 2021 nanti.
Namun karena tempat yang ingin dia pesan penuh, hari pernikahannya pun harus diundur.
"Tadinya mau tanggal 10, bulan 10, itu jatuhnya 1 Rabbiul Awal kalau bulan Islamnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/style/foto/bank/originals/ridho-dacademy-dan-sang-calon-istri-syifa.jpg)