Breaking News:

Tunjukkan Bukti Chat Sudah 3 Kali Ditalak Suami, Jane Shalimar Lampirkan Penjelasan: Biar Paham

Jane Shalimar tunjukkan bukti chat jika dirinya sudah 3 kali ditalak sang suami, Arsya Wijaya. Jane lampirkan penjelasan ini.

Penulis: Heradhyta Amalia
Editor: Triroessita Intan Pertiwi
Instagram/janeshalimar_1, arsyawijaya21
Jane Shalimar dan Arsya Wijaya 

"Talak itu bukan dalam waktu kemaren 2 minggu itu, bahkan jauh selama ini juga dia hidup sama saya ko di Bandung...," lanjut Arsya. 

Jane pun menuliskan di unggahan tersebut, apabila sang suami telah memberikan talak padanya.

"Sudah mengakui kalau 3 kali mengucap talak," tulis Jane seraya menandai akun Instagram kuasa hukumnya, Ramdan Alamsyah.

Di waktu yang sama, Jane memberi penjelasan dengan melampirkan sebuah pernyataan soal hukum talak tiga dalam Islam.

Ia memberi tagar #BIARPAHAM agar paham hukum yang berlaku seusai Arsya Wijaya mengucap tiga kali talak padanya. 

"Talak tiga berdasarkan Al-Quran Surat Al-Baqarah ayat 230.

Kalau seorang suami telah menjatuhkan talak yang ketiga kepada istrinya, maka perempuan itu tidak halal lagi baginya untuk mengawininya sebelum perempuan itu kawin dengan laki-laki lain.

#BIARPAHAM

(Arti isi Al-Baqarah ayat 230)," sambungnya. 

Arsya Wijaya Akui Sudah 1 Bulan Lost Contact dengan Jane Shalimar

Sebelumnya, Arsya Wijaya mengaku sudah satu bulan lost contact dengan sang istri, Jane Shalimar. Arsya ungkap kecurigaan ada orang ketiga.

Hal itu diungkap Arsya dalam kanal YouTube STARPRO Indonesia, pada Selasa (22/12/2020).

“Awal mulanya Jane jadi salah satu tim sukses kampanye salah satu daerah di Tangerang ya.

Pada saat itu dia tinggal di sana, awalnya sih cuman beberapa hari aja," kata Arsya. 

Bahkan diakui Arsya jika ia sudah satu bulan terakhir lost contact dengan istrinya.

"Setelah itu, dia menetap di sana sampai sekarang pun saya juga kurang tahu dia masih di sana apa enggak.

Sumber: TribunStyle.com
Halaman 2/3
Tags:
Jane ShalimarArsya WijayaInstagram
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved