Breaking News:

Punya Bisnis Butik, Ivan Gunawan Jarang Layani Artis saat Pandemi, Igun: Saya Enggak Dapet Uang Dong

Ivan Gunawan mengaku jarang layani artis untuk dibuatkan baju saat pandemi Covid-19, ini alasan desainer 38 tahun itu

Penulis: Nafis Abdulhakim
Editor: Dhimas Yanuar
Instagram/ivan_gunawan
Ivan Gunawan, Jarang Layani Artis saat Pandemi Covid-19 

TRIBUNSTYLE.COM - Ivan Gunawan mengaku jarang layani artis untuk dibuatkan baju saat pandemi Covid-19.

Selain menjadi presenter, Igun sapaan Ivan Gunawan ini juga memiliki bisnis di bidang butik.

Ia diketahui menerima pesanan dari semua kalangan.

Tak hanya rekan-rekan artisnya saja.

Namun, saat pandemi Covid-19, ia mengaku jarang melayani pesanan dari kalangan artis.

"Kalau teman artis jarang saya layani sih karena klien saya kebetulan bukan dari kalangan artis juga," kata Ivan seperti dikutip dalam YouTube KH Entertainment, Kamis (17/12/2020).

Baca juga: Ivan Gunawan Ngaku Tak Layani Pesanan Busana dari Rekan Artis Selama Pandemi: Mintanya Endorse

Baca juga: 10 Foto Bella Aprilia Sant, Pesona Calon Istri Ivan Gunawan yang Menawan dalam Berbagai Gaya

Ivan Gunawan, presenter dan pebisnis di bidang butik
Ivan Gunawan, presenter dan pebisnis di bidang butik (Instagram @ivan_gunawan)

Hal ini dikarenakan butiknya tengah meminimalisir pengeluaran.

Pasalnya, menurut Ivan, para artis yang minta dibuatkan baju rata-rata minta di-endorse.

"Ini zaman lagi pandemi Covid-19, kalau artis, mintanya endorse," ujar Ivan.

"Ya saya enggak dapet uang dong," ungkapnya.

Ia mengakui bahwa di tahun 2020 ini, Ivan tidak menganggarkan dana untuk publikasi dengan selebritas.

"Lagian saya enggak perlu publikasi karena pegawai sudah berjalan. Segala macamnya terus berjalan," ucap Ivan.

"2020 ini emang enggak ada budget untuk publikasi dengan selebriti," lanjutnya.

Saat pandemi Covid-19 seperti sekarang ini, Ivan mengaku butiknya sepi pelanggan.

Pasalnya, pada saat pandemi, orang menikah juga berkurang.

Ivan Gunawan
Ivan Gunawan (Instagram/ivan_gunawan)
Sumber: TribunStyle.com
Halaman 1/4
Tags:
Ivan Gunawanbisnis Ivan GunawanCovid-19
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved