Breaking News:

Divonis 3 Bulan Kurungan, Hari Ini Vanessa Angel Mulai Jalani Hukuman di Lapas Pondok Bambu

Setelah dijatuhi hukuman di Pengadilan Negeri Jakarta Barat, Vanessa Angel kini mulai menjalani masa tahanan, di Lapas Pondok Bambu, Jakarta Timur

Warta Kota/Arie Puji Waluyo
Vanessa Angel hari ini Rabu (18/11/2020) mulai jalani amsa tahanan di Lapas Pondok Bambu 

Dengan begitu, Vanessa masih harus menjalani masa tahanan selama 1,5 bulan di dalam rutan.

Baca juga: Bibi Ardiansyah Dinyinyir Beri Gala Sky Kurma, Suami Vanessa Angel Bijak: Makasih Perhatiannya Guys!

Baca juga: Gala Sky Buka Endorse Produk Bayi, Putra Vanessa Angel & Bibi Ardiansyah Bantu Ekonomi Keluarga

Vanessa Angel divonis 3 bulan kurungan penjara karena kasus kepemilikan psikotropika xanax.

Kala itu pada 16 Maret 2020, ia diamankan polisi bersama suami serta asistennya di kawasan Kembangan, Jakarta Barat.

Dari penangkapan tersebut, polisi berhasil mengamankan barang bukti 20 butir pil xanax.

Sebanyak 15 butir ditemukan di laci meja televisi kamar Vanessa Angel dan 5 butir lainnya ditemukan di dalam tas istri Bibi.

Vanessa Angel Terima Vonis

Update kasus kepemilikan psikotropika, Vanessa Angel tidak mengajukan banding atas vonis Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Barat.

Kasus kepemilikan psikotropika yang dihadapi Vanessa Angel menemui babak baru.

Pada Kamis (5/11/2020) lalu, Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Barat menjatuhkan vonis kepada istri Bibi Ardiansyah tersebut.

Vanessa Angel dijatuhi vonis 3 bulan penjara dan denda Rp 10 juta.

Vonis tersebut lebih ringan 3 bulan dari tuntutan Jaksa Penuntut Umum (JPU).

Dilansir TribunStyle.com dari Tribunnews, Vanessa ternyata tidak mengajukan banding atas vonis hakim PN Jakarta Barat.

Sebagai informasi, batas akhir pengajuan banding jatuh pada Kamis (12/11/2020).

Vanessa Angel dituntut 6 bulan penjara
Vanessa Angel (Warta Kota/Arie Puji Waluyo)

"Info terakhir sih dia (Vanessa) enggak ajukan banding," kata Arjana Bagaskara, kuasa hukum Vanessa kepada Tribunnews.com Network ketika dihubungi melalui sambungan telepon, Kamis (12/11/2020).

Arjana mengaku hanya mendampingi Vanessa Angel sampai vonis saja.

Halaman
123
Sumber: TribunStyle.com
Tags:
Vanessa AngelLapas Pondok BambuBibi Ardiansyah
Rekomendasi untuk Anda
AA

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved