Breaking News:

Debut Jadi YouTuber, Aktor Lee Min Ho Unggah Video Perdana, Intip Potretnya

Tak puas jadi aktor, Lee Min Ho kini mulai jadi YouTuber. Intip video pertamanya.

Penulis: Febriana Nur Insani
Editor: Suli Hanna
soompi.com
Lee Min Ho. 

TRIBUNSTYLE.COM - Tak puas jadi aktor, Lee Min Ho kini mulai jadi YouTuber. Intip video pertamanya.

YouTube menjadi platform media yang banyak digandrungi orang dalam beberapa tahun terakhir.

Tak hanya wadah untuk mengekspresikan diri melalui video, YouTube ternyata juga memberikan keuntungan materi yang cukup menjanjikan.

Sejumlah artis pun mulai banyak yang menjajal jadi YouTuber.

Mulai dari Raffi Ahmad, Baim Wong, Ayu Dewi, dan masih banyak lainnya.

Baru-baru ini aktor Korea Selatan, Lee Min Ho ternyata juga tertarik menjadi YouTuber.

Mantan kekasih Suzy tersebut menamani akun YouTube-nya, leeminho film.

Baca juga: Lebarkan Sayap ke Hollywood, Lee Min Ho Bintangi Serial Pachinko, Akting dengan Artis-artis Asia Ini

Baca juga: Kisah Pachinko versi Novel, Judul Drama yang Diperankan Lee Min Ho, Simak Cuplikan Ceritanya

Min Ho menunggah video pertamanya di YouTube pada Jumat (30/10/2020) dengan judul Movielog EP.1.

Berdurasi 2 menit 38 detik, video tersebut memperlihatkan perjalanan karier Lee Min Ho yang dikemas secara artistik.

Cuplikan sejumlah drama yang pernah dibintangi Min Ho juga turut ditampilkan.

Mulai dari Boys Before Flowers, City Hunter, Faith, The Heirs, dan masih banyak lainnya.

Lewat keterangan dalam description box, diketahui Min Ho bertindak sebagai executive producer dan creative director di YouTube-nya.

Hingga artikel ini ditulis, kanal YouTube leeminho film telah mengantongi 69,3 ribu subscribers.

Video perdana Lee Min Ho pun telah ditonton lebih dari 200 ribu kali.

Sumber: TribunStyle.com
Halaman 1/4
Tags:
YouTuberLee Min HoRaffi AhmadBaim Wong
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved