Hari Sumpah Pemuda
Sumpah Pemuda, bukan Berbahasa Satu, tapi Menjunjung Tinggi Bahasa Persatuan, Ini Sejarahnya
Bunyi butir ketiga Sumpah Pemuda bukan 'berbahasa satu', melainkan 'menjunjung tinggi bahasa persatuan', begini sejarahnya.
Penulis: Gigih Panggayuh Utomo
Editor: Ika Putri Bramasti
TRIBUNSTYLE.COM - Bunyi butir ketiga Sumpah Pemuda bukan 'berbahasa satu', melainkan 'menjunjung tinggi bahasa persatuan', begini sejarahnya.
Seperti diketahui, setiap 28 Oktober, rakyat Indonesia memperingati Hari Sumpah Pemuda.
Untuk memperingatinya, beberapa orang membagikan tiga butir teks Sumpah Pemuda yang merupakan hasil putusan Kongres Pemuda II.
Namun, masih banyak orang yang keliru menuliskannya.
Pada butir ketiga, masih ada beberapa orang yang menuliskan 'berbahasa satu, bahasa Indonesia'.
Padahal, bunyi aslinya adalah 'menjunjung tinggi bahasa persatuan, bahasa Indonesia'.
Baca juga: Mengenal Sosok Mohammad Yamin, Penulis Rumusan Naskah Sumpah Pemuda, Ketua Jong Sumatranen Bond
Baca juga: Diperingati Setiap 28 Oktober, Berikut Adalah Sejarah dan Isi Teks Asli Sumpah Pemuda
Jika ditelaah, arti keduanya jelas beda.
Seperti diketahui, Indonesia memiliki beragam budaya, termasuk bahasa.
Kala itu, para pemuda menjadikan bahasa sebagai alat pemersatu bangsa Indonesia.
Nah, awal mula dicetuskannya bahasa sebagai pemersatu bangsa itu tidak lepas dari peran Mohammad Yamin, selaku penulis rumusan Sumpah Pemuda.
Yamin dikenal sebagai sastrawan, sejarawan, budayawan, politikus, dan ahli hukum.
Selain itu, Yamin juga merupakan salah satu perintis puisi modern Indonesia dan pelopor Sumpah Pemuda sekaligus 'pencipta imaji keindonesiaan' yang mempengaruhi sejarah persatuan Indonesia.
Sebagai seorang sastrawan dan penyair, salah satu cara yang diyakini Yamin dapat menjadi 'alat' pemersatu bangsa adalah bahasa.
Gagasan ini pun diucapkan lantang dalam Kongres Pemuda I, Yamin menyodorkan bahasa Melayu sebagai bahasa persatuan.
Bahasa Melayu Diganti Menjadi Bahasa Indonesia
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/style/foto/bank/originals/sumpah-pemuda_20171027_135639.jpg)