Breaking News:

Kenang 40 Hari Meninggalnya Sang Maestro Campursari, Makam Didi Kempot Ramai Didatangi Para Peziarah

Sudah 40 hari meninggalnya Didi Kempot, makam sang maestro campursari masih tetap ramai dikunjungi peziarah, Jumat (12/6/2020).

Penulis: Tsania Fadhillah
Editor: Suli Hanna
Tribunnews.com/Husein Sanusi
Makam Didi Kempot dibanjiri peziarah 

Hingga saat ini masih belum pasti di mana lokasi pembuatan patung monumen Didi Kempot akan dilakukan.

Ada beberapa opsi yang muncul untuk pembangunan museum patung Didi Kempot.

Statisun Balapan dan Terminal Tirtonadi menjadi dua di antara pilihan yang ada lantaran dua tempat tersebut menjadi judul lagu sang maestro.

"Di Stasiun Balapan boleh, Terminal Tirtonadi juga bisa atau di Taman Tirtonadi. Ini kan banyak (tempat)," kata Wali Kota Solo, FX Rudy.

Namun di lain pihak, Rudy turut menjelaskan terkait perizinan.

"Setuju aja dibuat patung, tapi kalau di Balapan perlu koordinasi dengan PT KAI," kata Rudy kepada Tribunnews.com.

Rudy menilai, studio Lokananta di Solo menjadi tempat opsi lain yang layak untuk didirikannya patung atau memorabilia sang maestro.

Pasalnya, Didi Kempot telah menorehkan catatan luar biasa di Lokananta menjelang kepergiannya.

 Bukti Cinta Didi Kempot untuk Yan Vellia, Buatkan Satu Lagu Khusus Demi Hargai Kesetiaan sang Istri

 Rindu Didi Kempot, Yan Vellia Unggah Foto Keluarga & Kenang saat Terakhir Papa Pergi di Pelukku

Lokananta merupakan lokasi syuting Konser Amal di Rumah Saja yang dilakukan Didi Kempot bersama Kompas TV.

"Legacy (warisan) yang ditinggalkan Mas Didi Kempot itu ketika konser di rumah di Lokananta dan bisa menghasilkan dalam tiga jam menghasilkan Rp 5 miliar lebih, tidak ada seniman yang meraih bantuan atau amal seperti itu, dan diperpanjang menjadi Rp 7,6 miliar," ungkap Rudy.

3. Wali Kota surati menteri

Rudy, sapaan FX Hadi Rudyatmo, melayangkan surat kepada Menteri Sosial terkait usulan pemberian anugerah berupa monumen Didi Kempot.

Ia mengakui musisi bernama asli Dionisius Prasetyo tersebut pantas mendapatkan penghargaan.

"Ini kita mengirim surat kepada Menteri Sosial supaya ada anugerah penghargaan kepada Mas Didi Kempot sebagai musisi yang punya talenta yang luar biasa," kata Rudy.

Talenta itu, antara lain mampu menggalang donasi hingga Rp 5 miliar dalam 3 jam konser amal.

Halaman
1234
Sumber: TribunStyle.com
Tags:
Didi KempotGod Father of Broken HeartNgawi
Rekomendasi untuk Anda
AA

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved