Glenn Fredly Meninggal
Banyak Disambangi Peziarah, Makam Glenn Fredly Belum Bisa Dipugar, Keluarga Terganjal Hal Ini
Makam Glenn Fredly bakal dipugar setelah pandemi corona berakhir. Hal itu diungkapkan oleh sepupu Glenn Fredly saat berziarah ke makam suami Mutia Ayu
Penulis: Febriana Nur Insani
Editor: Dhimas Yanuar
TRIBUNSTYLE.COM - Makam Glenn Fredly bakal dipugar setelah pandemi corona berakhir. Hal itu diungkapkan oleh sepupu Glenn Fredly saat berziarah ke makam suami Mutia Ayu.
Mendiang Glenn Fredly hingga kini masih menjadi perbincangan hangat publik.
Suami Mutia Ayu tersebut meninggal dunia pada Rabu (8/4/2020) lalu setelah berjuang melawan penyakit meningitis.
Kepergiannya yang dirasa mendadak membuat para sahabat terus terngiang akan sosok almarhum.
Makam Glenn Fredly di TPU Tanah Kusir pun masih ramai disambangi oleh para peziarah.
Sementara itu beberapa sepupu Glenn juga nampak datang ke makam untuk mendoakan pelantun lagu 'Kasih Putih' itu.
Mereka datang pada Senin (13/4/2020) sembari menaburkan bunga di pusara Glenn.
• Suasana Haru Detik-detik Sebelum Glenn Fredly Meninggal, Sang Adik: Satu-satu Nama Kami Disebut
• 5 Kebaikan Glenn Fredly Semasa Hidup, Rela Manggung Tak Dibayar Hingga Selamatkan Dewi Perssik
Pada kesempatan itu pula para sepupu mengatakan bila makam Glenn akan dipugar.
Namun, proses pemugaran bakal dilangsungkan setelah kondisi mulai kondusif.
Hal itu terekam dalam tayangan YouTube Cumicumi Makam Glenn Fredly Akan Dipugar Setelah Masa Pandemi Covid-19 Selesai - Cumicam 13 April 2020.
"Ya nanti lah ya, nanti baru kita dari pihak keluarga nanti , pokoknya doanya terima kasih dari teman-teman semua.
Masih ada beberapa saudara-saudara yang dateng kok," beber Aldo.
"Kondisi kan sekarang masih, keadaan lagi gak bisa kita buat apa-apa.
Kita ikut perintah dari pemerintah, jadi selesai semuanya itu baru akan dibuat," imbuh Stefi.