Breaking News:

Adik Ipar Ungkap Foto Perayaan Ultah BCL, Istri Ashraf Sinclair Sudah Bisa Buat Pose Lucu & Ceria

Ulang tahun kali ini begitu berbeda bagi BCL karena pertama kalinya ia rayakan tanpa kehadiran Ashraf Sinclair.

Penulis: galuh palupi
Editor: Dhimas Yanuar
Istagram @aishahjennifer
BCL saat kunjungi makam Ashraf - BCL sudah bisa buat pose lucu dan ceria di hari ultah 

TRIBUNSTYLE.COM - Bunga Citra Lestari (BCL) merayakan ulang tahunnya yang ke-37 pada Minggu 22 Maret 2020.

Ulang tahun kali ini begitu berbeda bagi BCL karena pertama kalinya ia rayakan tanpa kehadiran Ashraf Sinclair.

Di momen ini juga BCL pertama kali mengunggah postingan di Instagram semenjak Ashraf meninggal.

Postingan yang diunggah lewat fitur Instagram Story tersbut memperlihatkan perasaan BCL dalam melewati ulang tahun tanpa ditemani suami.

"I know I haven't post anything lately..karena sejujurnya masih belum bisa.

Vidi Aldiano Nyanyikan 3 Lagu Favorit Tepat di Ulang Tahun BCL, Termasuk Cinta Sejati

But on this special day, my birthday, I decided to post this.

Postingan pertama BCL setelah Ashraf Sinclair meninggal
Postingan pertama BCL setelah Ashraf Sinclair meninggal (TribunStyle.com/Instagram @bclsinclair)

Ibu satu anak tersebut berterima kasih kepada semua pihak yang selalu memberikan dukungan kepadanya.

"Aku mau bilang terima kasih untuk semua ucapan dan cinta yang diberikan untuk aku.

I'm blessed, surrounded by family, friends, fans, and everyone who loves me yang selalu memberikan support," lanjutnya.

Tak hanya itu, BCL juga meminta para followersnya untuk mendoakan Ashraf serta seluruh masyarakat Indonesia yang sedang dilanda kesulitan.

"Ini bukan perjalanan yang mudah, tapi sedikit demi sedikit aku berusaha bangkit dan berjalan.

Di hari ulang tahunku ini, kalau boleh, aku minta kirimkan doa untuk Ashraf dan juga doa untuk kita semua agar selalu dilindungi dari marabahaya.

Stay safe everyone, and stay at home please. Let's take care of each other. I love you," pungkas BCL.

Meski tanpa Ashraf keluarga mertua BCL di Malaysia tak lupa dengan hari spesial menantunya.

Adik ipar BCL yang bernama Aishah Jennifer mengunggah foto perayaan ultah BCL melalui Instagram.

4 Momen Menarik Ulang Tahun BCL Tanpa Ditemani Ashraf Sinclair, Perayaan Sederhana Tanpa Kue Ultah

Sumber: TribunStyle.com
Halaman 1/2
Tags:
BCLBunga Citra LestariAshraf SinclairAishah Jennifer
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved