Dekati Hari H, Jessica Iskandar & Richard Kyle Jalani Spa Pengantin, Aura Calon Manten Makin Keluar!
Jelang hari pernikahannya, Jessica Iskandar dan Richard Kyle lakukan perawatan spa khusus calon pengantin.
Penulis: Febriana Nur Insani
Editor: Dhimas Yanuar
TRIBUNSTYLE.COM - Jelang hari pernikahannya, Jessica Iskandar dan Richard Kyle lakukan perawatan spa khusus calon pengantin.
Pernikahan Jessica Iskandar dan Richard Kyle tak lama akan segera dilangsungkan.
Keduanya bakal menggelar pesta pernikahan pada bulan Maret 2020 di Bandung, Jawa Barat.
Meski belum secara membeberkan tanggal pasti pernikahan mereka, Jessica Iskandar dan Richard Kyle terlihat semakin intens melakukan persiapan khusus.
• Jadi Bridesmaid Jessica Iskandar, Gisel Tegur Jedar Saat Todong Dirinya Menyanyi Juga: Masya Allah

Seperti yang baru-baru ini terlihat, Jessica Iskandar memamerkan potret dirinya dan Richard Kyle saat nikmati perawatan tubuh.
Ibunda El Barack tersebut mengunggah foto dirinya dan calon suaminya tengah mengenakan handuk model kimono berwarna coklat.
Keduanya duduk mesra di bibir sebuah kolam air sembari tersenyum lebar.
Dalam keterangan foto, Jessica menyebut dirinya sedang melakukan spa khusus calon pengantin.
• Suka Gratiskan Roti ke Artis, Jessica Iskandar Kena Omel Nia Ramadhani: Teman Itu Beli Bukan Minta
• Kepikiran Hanya Hidup dengan El Barack, Jessica Iskandar Tak Henti Doa: Kalau Ngga Ada, Aku Ikhlas
• Makin Dekat Hari Pernikahan, Jessica Iskandar Blak-blakan Soal Sifat Richard Kyle yang Bikin Kesal
"Persiapan pernikahan kita. 7 Exclusive Wedding Spa Treatment from The Ritz-Carlton Spa.
The best pre-treatment wedding especially when you @richo_kyle Next to me," tulis Jessica.
Sejumlah warganet pun langsung memberikan doa agar pernikahan Jessica Iskandar dan Richard Kyle dilancarkan.

cocommoby
Moga lancar sampai hari H ya kak
anggunanggraini_0599
Lancar hari pernikahannya #jedaricho
diky_harun12
Semoga di lancarkan sampai hari H & pernikahannya langgeng, rukun, harmonis & hanya maut yg memisahkan kalian berdua #kari jesikaricho Amiin
jhumsel
Semoga acaranya lancar non jedar