Mantan Istri Sule Meninggal
Rumah Teddy Digeledah Buntut Laporan Rizky Febian, Ibunda Lina Ungkap Kejanggalan Perilaku Menantu
Rumah Teddy suami Lina akhirnya digeledah polisi, sementara Ibunda Lina ungkap kejanggalan perilaku menantu soal jenazah Lina.
Editor: Agung Budi Santoso
TRIBUNSTYLE.COM - Rumah mendiang Lina Zubaedah dan Teddy digeledah polisi dan sejumlah barang bukti disita polisi pada Rabu 8 Januari 2019 terkait pelaporan Rizky Febian soal dugaan kejanggalan jenazah ibundanya.
Sebelumnya, ibunda mendiang Lina dan keluarganya membeberkan kejanggalan perilaku Teddy, suami mendiang Lina, kepada ibunda Lina dan keluarganya yang dilarang melihat dari dekat jenazah Lina.
Mengapa Teddy melarang keluarga Lina melihat wajah dan jasad almarhum Lina untuk terakhir kalinya?
Yang pasti, laporan Rizky Febian terkait kejanggalan kematian Lina pun mendapat perhatian dari keluarga dan ibunda Lina serta Teddy.
Teddy malah menantang balik Rizky Febian dan keluarga terkait laporan kejanggan kematian Lina yang meninggal dunia Sabtu (4/1/2020).
• Reaksi Rizky Febian Saat Bunda Lina Mantan Istri Sule Datang Lewat Mimpi, Menangis Pilu Minta Tolong
• Benarkah Ada Tanda Kekerasan Lebam Biru di Jasad Lina Eks Istri Sule? Ini Kesaksian Pemandi Jenazah
Suami baru Lina ini bahkan menantang Rizky Febian untuk otopsi Lina.
Ibunda hingga adik-adik Lina ikut bersuara terkait kejanggalan kematian mantan istri Sule.
Tak hanya itu, ibunda Lina pun membongkar perilaku sang menantu baru, Teddy selama menikah dengan Lina hingga Lina meninggal dunia.
Hal tersebut diungkapkan secara blak-blakan di program infotainment Halo Selebriti, SCTV, Rabu (8/1/2020)
Seperti diketahui, Rizky Febian anak sulung Sule dan Lina melaporkan dugaan kejanggalan kematian Lina ke Polrestabes Bandung, Senin (6/1/2020).
"Jadi pada hari Senin tanggal 6 Januari 2020, putra almarhumah ibu Lina, Rizky Febian, telah membuat laporan ke Polrestabes Bandung dengan adanya kejanggalan atas meninggalnya almarhumah ibu Lina," ucap Kombes Pol Saptomo Erlangga Waskitoroso, Kabis Humas Polda Jabar, dilansir TribunnewsBogor.com.
• Fakta Baru Kasus Kematian Lina: Polisi Amankan CCTV & Ponsel Hingga Teddy Sebut Tak Lihat Luka Lebam
"Dari laporannya bahwa kecurigaan itu adanya luka lebam di leher dan tubuhnya," tambah Saptono.
Tak hanya mengajukan laporan, Rizky Febian dan keluarga pun rupanya sudah mengajukan untuk otopsi pada jenazah Lina.
Hal tersebut seakan menjadi jawaban keluarga Lina atas tantangan dari Teddy.
Balasan tantangan keluarga Lina kepada Teddy soal otopsi ini dibeberkan sang kuasa hukum, Abdurrahman