Breaking News:

Mantan Istri Sule Meninggal

Rizky Febian & Teddy Hadiri Autopsi Jasad Lina, Kerabat Bocorkan Makam eks Sule Akan Dipindahkan

Setelah diautopsi, keluarga mengungkap bahwa jenazah Lina, mantan istri Sule akan dipindahkan ke pemakaman yang baru.

Editor: Monalisa
TribunJabar/Mega Nugraha, Kolase TribunStyle
Rizky Febian hadiri prosesi autopsi sang ibunda, Lina 

TRIBUNSTYLE.COM - Setelah diautopsi, keluarga mengungkap bahwa jenazah Lina, mantan istri Sule akan dipindahkan ke pemakaman yang baru.

Hari ini, Kamis (9/1/2020) makam mendiang Lina ibunda dari Rizky Febian akan dibongkar.

Pembongkaran makam ini ditujukan untuk melakukan autopsi demi menguak kebenaran dari serangkaian kejanggalan kematiannya Lina, mantan istri Sule.

Dipantau TribunJabar.com, makam Lina kini sudah ditutupi oleh kain merah dan siap untuk dilakukan autopsi oleh pihak berwajib.

Menangis Histeris di Pelukan Sule, Ibunda Lina Minta Ayah Rizky Febian Lakukan Hal yang Mustahil

Rizky Febian Beberkan Alasan Laporkan Kejanggalan Kematian Lina hingga Hubungannya dengan Teddy

Putra sulung Lina, Rizky Febian terlihat sudah nampak di areal pemakaman untuk ikut menyaksikan proses autopsi.

Tak hanya Rizky Febian, ayah sambungnya, Teddy juga disebutkan sudah hadir.

Beberapa kerabat Lina juga turut hadir di sela autopsi jenazah Lina di pemakaman Jalan Sekelimus Utara I Kota Bandung.

Dari salah satu adik Lina diketahui bahwa setelah diautopsi, jenazah ibu lima anak ini akan dimakamkan di tempat yang berbeda.

Momen Rizky Febian liburan bersama Bunda Lina dan adik-adiknya
Momen Rizky Febian liburan bersama Bunda Lina dan adik-adiknya (Instagram Putri Delina)

 Lina yang merupakan anak pertama ini, memiliki dua adik, Yani dan Neng. Keduanya hadir di sela kegiatan autopsi.

Neng tampak menangis saat menanti proses autopsi. Ia memeluk anggota keluarganya seraya menangis. Pada kegiatan autopsi ini, Rizky Febian dan Tedy Pardiyana suami almarhumah Lina turut hadir.

Yani mengatakan, usai autopsi, jenazah Lina akan dipindah ke pemakaman lain.

"Rencananya hari ini jenazah mau dipindah ke TPU Nagrog di Ujungberung. Nanti teknisnya akan diskusi dulu dengan A Iky (Rizki Febian)," ujar Yani.

POPULER - Sule dan Rizky Febian Merasa Kondisi Lina Janggal, Pihak Rumah Sakit Ungkap 2 Fakta Ini

Makam Lina Dibongkar, Jenazah Mantan Istri Sule Akan Diautopsi, Pihak Kepolisian Turut Pantau Proses

Menurutnya, pemindahan makam itu supaya dekat dengan keluarga. Kata dia, ia tidak tahu pasti ihwal kenapa Lina dimakamkan di Jalan Sekelimus.

"Itu dari keluarga sana. Waktu itu kami belum sempat mendiskusikan," ujar Yani.

‎Lina meninggal dan dimakamkan di Jalan Sekelimus pada Sabtu (4/1/2020). Pada Senin (6/1/2020), Rizki Febian putra Sule, anak Lina, melaporkan kejanggalan kematian ibunya ke Polrestabes Bandung.

Sumber: TribunStyle.com
Tags:
SuleLinaRizky FebianTeddyautopsiBandung
Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
AA

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved