Dituding Selingkuh, Marshanda Buka Suara Lewat IG, Karen Idol Minta Eks Baim Wong Klarifikasi Resmi
Marshanda buka suara tentang tudingan selingkuh dengan suami Karen Idol lewat IG story. Mantan kekasih Baim Wong tersebut diminta klarifikasi resmi.
Penulis: Yuliana Kusuma Dewi
Editor: Amirul Muttaqin
Sang suami kabur membawa anaknya.
Hingga kemudian Karen melihat sang suami berada di apartemen milik Marshanda.
"Suami saya setelah melakukan kekerasan terhadap saya, suami saya pergi meninggalkan rumah membawa anak saya.
Selama satu bulan lebih dari tanggal 8 sampai 28 Oktober, saya akhirnya baru tahu mereka tinggal di apartemen yang adalah milik Marshanda," tutur Karen pada Rabu (27/11/2019)
Tidak hanya dugaan perselingkuhan, Karen mengaku dirinya juga mendapat kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).
"Saya tuh disiksa loh, dibekap, saya hampir putus napas.
Kalau anak saya enggak turun nyelametin saya, mungkin saya sudah mati kali.
Saya sempat dipukul juga di depan anak," ungkap Karen. (Tribunstyle.com/Yuliana Kusuma)
Dituduh Selingkuh dengan Suami Karen Pooroe Eks Indonesian Idol 2004, Marshanda Buka Suara

TRIBUNSTYLE.COM - Klarifikasi Marshanda atas tuduhan perselingkuhan dengan suami mantan kontestan Indonesian Idol 2004. Simak penjelasan selengkapnya.
Nama Karen Pooroe kini tengah menjadi bahan perbincangan publik.
Karen Pooroe merupakan mantan kontestan Indonesian Idol tahun 2004.
• UNGGAHAN TERBARU Marshanda Setelah Dituding Selingkuhi Suami Karen Idol, Arya Satria Claproth
Baru-baru ini, Karen Pooroe muncul ke publik mengungkapkan isu dugaan perselingkuhan antara suaminya, Arya Satria Claproth, dengan aktris Marshanda.
Karen Idol mengungkapkan bahwa dirinya terkejut menemukan anak dan suaminya yang tengah digugat cerai olehnya, Arya Satria Claproth, berada di apartemen Marshanda.
Arya Satria Claproth saat itu mengaku bahwa dirinya menyewa apartemen Marshanda.