Breaking News:

Tanggapan Selena Gomez Soal Komentar Jahat di Instagram, Pernah Kacau Gara-gara Serangan Netizen

Selena Gomez angkat bicara tentang bahaya sosial media dan pengaruhnya terhadap kesehatan mental.

Penulis: Anggia Desty
Editor: Delta Lidina Putri
Youtube.com/TaTaTu
Selena Gomez Angkat Bicara Soal Komentar Jahat di Instagram 

TRIBUNSTYLE.COM - Selena Gomez telah berulang kali berbicara tentang bahaya media sosial, mengutuk pengaruhnya terhadap kesehatan mental dan harga diri anak muda.

Eks Justin Bieber ini membuka kehidupannya melalui sosial media Instagram dan platform lainnya.

Pelantun lagu 'You Lose To Love Me' angkat bicara dalam video podcast di penampilan kedua podcast 'Giving Back Generation' yang dibuat oleh temannya, Raquelle Stevens.

Dalam podcast tersebut, Selena Gomez membahas cara mengatasi rasa malu, perjuangannya melawan lupus, dan bagaimana dia menjaga kesehatannya secara online.

Dikutip dari laman Elle, Rabu (13/11/2019), "Saya mengalami perbedaan tubuh dengan fluktuasi berat badan saya untuk pertama kalinya," ungkap Selena Gomez.

Sempat Unfollow Karena Rebutan The Weeknd, Selena Gomez Kembali Follow Akun Instagram Bella Hadid

Intip Penampilan Selena Gomez dan Gracie Elliot Teefey saat Hadiri Premier Film Frozen 2

"Saya menderita lupus dan menangani masalah ginjal dan tekanan darah tinggi.

Jadi saya menangani banyak masalah kesehatan dan bagi saya saat itulah saya mulai memperhatikan lebih banyak tentang tubuh."

"Saya benar-benar memperhatikan ketika orang-orang mulai menyerang saya karena fluktuasi berat badan saya," lanjutnya.

"Pada kenyataannya, itu hanya kebenaranku.

Aku berfluktuasi. Itu tergantung apa yang terjadi dalam hidupku."

Saat terjadi serangan netizen, dia mengungkapkan. "Itu membuatku senang. Aku pikir untukku, itu benar-benar membuatku sedikit kacau."

Dulu, Selena Gomez pernah mengambil istirahat penuh dari media sosial.

Pemain Disney Channel mengatakan kepada Elle pada 2018, "Saya sudah tidak ada di internet selama berbulan-bulan.

Saya memiliki kata sandi untuk Instagram.

Halaman
1234
Sumber: TribunStyle.com
Tags:
Justin BieberSelena GomezInstagram
Rekomendasi untuk Anda
AA

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved