Artis Terjerat Narkoba
Perjalanan Karir Komika McDanny Sebelum Terkena Kasus Narkoba, Penyiar dari Radio Hingga Main Film
Komika McDanny diamankan Polres Metro Tangerang Kota bersama rekannya, Reno Fenady, di sebuah kamar kos di Salemba Tengah, Jakarta Pusat.
Penulis: ninda iswara
Editor: Mohammad Rifan Aditya
McDanny merupakan seorang komika yang dikenal setelah mengikuti ajang stand up comedy show di tahun 2011 lalu.
Sampai saat ini, McDanny masih aktif tampil di beberapa event nasional.
McDanny juga masih aktif dalam komunitas stand up comedy Indonesia.
Sebelum menjadi seorang komika, McDanny pernah mencicipi dunia broadcasting sebagai penyiar radio di tahun 2002-2011.
Melansir dari TribunJakarta, terakhir McDanny menjadi penyiar di Radio Cosmo Bandung.
• Bukti Setianya Merry, Tak Tinggalkan Raffi Ahmad Saat Terkena Kasus Narkoba, Rela Tak Digaji 3 Bulan
Sukses menjadi komika, nama McDanny semakin dikenal.
Berbagai tawaran pekerjaan terus menghampiri komika berusia 39 tahun ini.
McDanny bahkan mulai melebarkan sayapnya dengan berakting di beberapa judul film diantaranya Yowis Ben, Marmut Merah Jambu, Sweet 20, Jakarta Undercover dan masih banyak lagi.
• Setahun Menikah dengan Rio Reifan, Istri Ungkap Rasa Kesalnya Kembali Terjerat Narkoba, Ingin Cerai?
Selain itu, McDanny juga beradu akting dengan Indro Warkop dalam film Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss! Part 1.
Komika bernama lengkap Dani Wijaya Wardhana ini ini beberapa kali membintangi sejumlah judul FTV dan sitkom.
Namanya semakin melejit, McDanny juga sempat mencicipi dunia presenting dengan ikut memandu sebuah judul program talkshow.
• Gagal Dijerat Pornografi Oleh Farhat Abbas, Hotman Paris Kini Dituding Narkoba oleh Andar Situmorang
Sedangkan untuk kehidupan pribadinya, McDanny kini sudah memiliki dua orang buah hati.
Melalui akun Instagram pribadinya, McDanny kerap membagikan aktivitas bersama kedua buah hatinya.
Di tengah karirnya yang sedang menanjak, McDanny kini justru tersandung kasus narkoba.
McDanny ditangkap bersama rekan sesama stand up comedy-an bernama Reno Fenady.
• Sosok Henny Mona, Istri Rio Reifan Aktor yang Terjerat Narkoba, Pengusaha Berlian yang Kaya Raya
Berikut foto-foto McDanny sebelum tersandung kasus narkoba.
1.
2.
3.
4.
5.
(TribunStyle.com/Ninda)
Subscribe kanal YouTube dan Like fanpage Facebook TribunStyle.com berikut ini: