Berita Terpopuler
Deretan Foto Perjuangan Petugas PLN Saat Bekerja, Bergelantungan dengan Tali di Menara yang Tinggi
Deretan foto perjuangan petugas PLN saat bekerja, bergelantungan dengan tali di menara yang tinggi.
Penulis: galuh palupi
Editor: Irsan Yamananda
TRIBUNSTYLE.COM - Deretan foto perjuangan petugas PLN saat bekerja, bergelantungan dengan tali di menara yang tinggi.
Perusahaan Listrik Negara (PLN) tengah menjadi sorotan publik menyusul pemadaman listrik masal atau black out di Jakarta dan sekitar sejak Minggu (4/8/2019) siang.
Masyarakat Jakarta dan sekitar dibuat kelimpungan karena sejak Minggu siang tak mendapat aliran listrik.
Listrik sempat menyala namun pada Senin pagi dikabarkan mati lagi di sejumlah wilayah.
Kegiatan keseharian publik pun ikut terganggung.
Moda transportasi umum seperti KRL dan MRT sempat terhenti.
• Akibat Listrik Padam Tasya Kamila Panik Soal ASI Perah di Freezer, Simak 5 Tanda ASIP Sudah Basi
Jaringan komunikasi ikut tak lancar karena terhentinya aliran listrik.
Bermasalahnya listrik memang telah merugikan banyak pihak.
Namun tahukah kamu jika perjuangan para petugas PLN untuk menjaga listrik tetap menyala juga tidak mudah?
Tak jarang mereka harus bertaruh nyawa karena bekerja di menara-menara listrik dengan ketinggian yang membutuhkan nyali.
Hal ini bisa kita lihat dari foto-foto yang diunggah di akun Instagram @plntv.
• Mati Lampu 4 Agustus 2019 Rugikan Banyak Pihak, Jokowi Tegur PLN: Jangan Sampai Kejadian Lagi
"Semoga Allah Swt sentiasa memberi perlindungan dan kesehatan kepada teman2 PLN dan semoga juga di permudahkan urusan..
Insya Allah..#aamiin," bunyi caption unggahan yang diposting pada Senin (5/8/2019).
Dalam foto tersebut, tampak beberapa petuga berseraham oranye tengah bekerja di menara atau tower listrik.
Tubuh mereka dipasangi tali dan alat pengaman.
Terkadang mereka juga harus bergelantungan dengan tali.
• Zaskia Mecca Menolak Disebut Manja Boyong Keluarga ke Hotel Saat Jakarta Mati Lampu, Gegara Toilet!
Foto serupa diposting pada Minggu (4/8/2019).
4 orang petugas bekerja sama di sebuah menara listrik yang cukup tinggi.
Di sekitar mereka terlihat pemadangan sawah serba hijau.
"Begini penampakann teman2 PLN bekerja diketinggian dalam pemeliharaan instalasi PLN, mereka bekerja bertaruh nyawa," bunyi caption yang tertulis.
• Mati Lampu Jakarta, Zaskia Mecca & Hanung Bramantyo Ngungsi ke Hotel, Menyesal Gegara Shower
Beragam komentar netizen menanggapi foto-foto tersebut.
"semoga lelah menjdi lillah #terimakasihpln,"
"GBU All Sir.. semangaaat.."
"Semangat bapak PLN semoga Allah SWT selalu melindungi,"
• Curhat Sedih Putri Titian Saat Jakarta Mati Lampu, Anak Masuk RS, Tak Bisa Pantau CCTV, Puyeng!
"Doa bersama untuk keselamatan dan kelancaran suplai listriknya,,,tetap semangat,"
"Semangattt masmasnya. Selalu mengedepankan safety saat bertugas. Semoga lelah kalian menjadi lillah. Aamin,"
Tanggapan Jokowi
Dilansir dari Kompas.com, Jokowi lantas mendatangi kantor pusat PT PLN didampingi oleh Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Sekretaris Kabinet Pramono Anung dan Menteri ESDM Ignasius Jonan, Senin (5/8/2019).
Dalam pertemuan singkat yang diunggah kanal youtube KOMPAS TV tersebut, PLT (Pelaksana Tugas) Dirut (Direktur Utama) Sripeni Inten Cahyani menjelaskan kronologi pemadaman listrik yang terjadi pada Minggu (4/8/2019) kepada Jokowi.
• Mati Lampu 4 Agustus 2019, Ramai Tagar Terimakasih PLN Ungkap Hikmah Tersembunyi yang Bisa Dipetik
"Kami mohon maaf atas kejadian hari Minggu 4 Agustus 2019, mohon ijin pak presiden, kami laporkan bahwa pada sistem kelistrikan di Jawa-Bali ini terdapat dua sistem, yaitu sistem utara dan sistem selatan...
Jadi pada utara, pada titik di jaringan Ungaran-Pemalang itu di Kecamatan Gunung Pati terjadi gangguan.
...Gangguan pertama terjadi pada pukul 11:48, dan kemudian sirkuit yang kedua juga mengalami gangguan..." jelas Sripeni.
Mendengar penjelasan panjang lebar Sripeni tersebut, Jokowi pun memberikan teguran.
"Panjang sekali ya (penjelasannya), pertanyaan saya, bapak ibu semuanya ini kan orang pinter-pinter, apalagi urusan listrik udah bertaun-taun.
• Mati Lampu Besar-besaran, Putri Titian & Tasya Kamila Curhat, Panik dan Tanyakan Kapan Listrik Nyala
Apakah tidak diitung? Apakah tidak dikalkulasi bahwa akan (terjadi) kejadian-kejadian (listrik padam ini).
Sehingga kita tahu sebelumnya, tahu-tahu drop gitu, artinya pekerjaan-pekerjaan yang ada tidak dihitung, tidak dikalkulasi.
Dan itu betul-betul merugikan kita semuanya," tegas Jokowi.
Jokowi juga mengingatkan PLN atas kerugian yang dialami akibat pemadaman listrik ini dan mengingatkan agar kejadian tersebut tidak terulang lagi.
"Kemudian hal-hal yang menyebabkan peristiwa besar ini terjadi, sekali saya ulangi jangan sampai kejadian lagi, itu aja permintaan saya," pungkas Jokowi.
(TribunStyle.com/Galuh Palupi)
Yuk Like dan Subscribe Channel YouTube Tribunstyle di bawah ini: