Kasus Bau Ikan Asin
Pengacara Galih Ginanjar Mengundurkan Diri, Barbie Kumalasari: Harusnya Tak Perlu Dipublikasikan
Istri Galih Ginanjar, Barbie Kumalasari memberikan tanggapan terkait mundurnya kuasa hukum sang suami dalam menangani kasus 'ikan asin'.
Penulis: Listusista Anggeng Rasmi
Editor: Amirul Muttaqin
TRIBUNSTYLE.COM - Istri Galih Ginanjar, Barbie Kumalasari memberikan tanggapan terkait mundurnya kuasa hukum sang suami.
Seperti yang diberitakan, salah satu kuasa hukum Galih Ginanjar, Acong Latief mendadak mengundurkan diri dalam menangani kasus 'ikan asin'.
Keputusan Acong Latief tersebut tepat setelah Galih Ginanjar ditetapkan sebagai tersangka.
Menangapi hal itu, Barbie Kumalasari mengaku tidak ada masalah dengan sang pengacara.
Dijelaskan Barbie, Acong Latief memilih mundur karena ada perbedaan pendapat.
"Iya kalau itu kan sebenernya nggak ada masalah dengan Galih dan akunya ya. Gitu. Itu cuma ada internal, masalah pendapat saja," ujar Barbie Kumalasari, Jumat 912/7/2019) dikutip TribunStyle.com dari Grid.ID.
Lebih lanjut, menyayangkan sikap Acong yang memberitahukan media kalau ia mengundurkan diri.
Menurut Barbie, jika ada permasalahan internal seharusnya tidak perlu di publikasikan ke media.
• Kasus Memanas, Farhat Abbas Akan Laporkan Hotman Paris, Sang Pengacara Justru Tanggapi Santai
• Setelah Kliennya Ditetapkan Sebagai Tersangka, Pengacara Galih Ginanjar Pilih Mengundurkan Diri
• Ikut Kena Dampak Kasus Ikan Asin, Barbie Kumalasari Mengaku Capek & Kesehatannya Menurun
Ia pun menyinggung kode etik yang dipunyai seorang advokat.
"Dan mungkin tidak perlu juga di-publish gitu, karena sebagai advokat kan kita juga punya kode etik gitu loh. Seharusnya apa pun itu, kan permasalahannya media itu kan meliput karena Galih atau seorang aku," terang Barbie.
Lebih lanjut, wanita yang mengaku punya toko berlian ini meminta Acong untuk menyelesaikan sesama tim kuasa hukum tanpa harus melakukan press conference.
"Seharusnya apa pun itu, kan permasalahannya media itu kan meliput karena Galih atau seorang aku. Maksudnya, ya apa pun kita sebagai sesama advokat apalagi sesama teman," ujar Barbie.
Barbie Kumalasari tidak ingin publik salah berasumsi mengenai mundurnya Acong.
Diungkapkan Barbie, Acong tidak ada masalah dengan Galih Ginanjar.
"Apa namanya tiba-tiba sekarang preskon sendiri, ngomong sendiri di mata orang. Kan kesannya nanti dari Galihnya yang kenapa nih. Padahal tidak ada dari Galih," ungkapnya.
• Awalnya Santai saat Dilaporkan Fairuz A Rafiq, Kini Barbie Kumalasari Menangis Lihat Kondisi Suami
• Ikan Asin Bermula dari Ajakan Rey Utami, Barbie Kumalasari Ungkap Suaminya Dijebak: Jahat Banget!
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/style/foto/bank/originals/barbie-kumalasari-pengacara-galih-ginanjar-mundur.jpg)