Breaking News:

Selamat! Shandy Aulia Akhirnya Umumkan Kabar Kehamilan Anak Pertama Setelah Menikah Selama 7,5 Tahun

Setelah penantian selama 7,5 tahun, akhirnya Shandy Aulia mengumumkan kabar bahagia kehamilan anak pertamanya.

Penulis: Vega Dhini Lestari
Editor: Mohammad Rifan Aditya
instagram @shandyaulia
Shandy Aulia dan David Herbowo 

TRIBUNSTYLE.COM - Kabar bahagia datang dari pasangan Shandy Aulia dan David Herbowo.

Shandy Aulia akhirnya membagikan kabar kehamilannya melalui sebuah video di akun Instagram pribadi miliknya.

Pasangan yang menikah sejak tahun 2011 silam ini telah menantikan buah hati selama 7,5 tahun.

Ungkapan rasa syukur dan bahagia dituangkan Shandy Aulia dalam caption unggahannya di Instagram.

"5 Juni 2019, Hari Positif Kami! Tidak sabar untuk membagikan kebahagiaan kami kepada kalian semua.

Ini merupakan perjalanan panjang untuk kami setelah penantian selama 7,5 tahun, bagiamanapun juga ini adalah waktu milik Tuhan, bukan milik kami.

Kami sangat bersyukur kepada Tuhan atas kado indah ini yang telah memberikan kepercayaan kepada kami untuk memiliki anggota keluarga baru, malaikat kecil kami."

Pakai Hijab Saat Bertemu Ayah dan Keluarga Besar, Shandy Aulia Tulis Pesan Indahnya Perbedaan

Deretan Potret Cantik Shandy Aulia Dalam Balutan Hijab Saat Hadiri Buka Bersama Keluarga

Dalam video yang dibagikannya, terlihat Shandy Aulia yang terbangun dari tidurnya di pagi hari.

Shandy lalu turun dari tempat tidur dan membuka tirai jendela kamarnya.

Nampak sang suami, David Herbowo yang terbangun karena paparan sinar matarhari pagi.

Lalu Shandy beranjak ke toilet dan mengambil sebuah test pack.

Setelah keluar dari dalam toilet, Shandy terlihat memperhatikan test pack tersebut sambil tersenyum penuh arti.

Bintang film Eiffel I'm in Love ini pun segera memanggil sang suami.

"Hun," ucap Shandy.

David pun mendekat kepada Shandy yang masih memegang test pack tersebut.

Halaman
123
Sumber: TribunStyle.com
Tags:
Shandy AuliaDavid HerbowoInstagram
Rekomendasi untuk Anda
AA

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved