Breaking News:

Kasus Mutilasi

Inilah Sosok Prada DP Setelah Berhasil Ditangkap, Ibunda Vera Oktaria: Nyawa Balas Nyawa!

Berikut potret-potret tersangka Prada DP terduga pembunuhan Vera Oktaria yang dihadirkan saat jumpa pers di markas Danpomdam II/SWJ

(Tribunsumsel.com/M Fajri)
Tersangka Prada DP Terduga Pembunuhan Vera Oktaria 

TRIBUNSTYLE.COM - Prada DP terduga pelaku pembunuhan dan mutilasi Vera Oktaria berhasil ditangkap Kamis (13/6/2019).

Sosok Prada DP yang selama ini menjadi buronan Polisi terkait kasus pembunuhan dan mutilasi Vera Oktaria akhirnya ditangkap.

Selama masa buronan, Prada DP diketahui berpindah pindah tempat untuk menyelamatkan diri dari kasus pembunuhan oleh Vera Oktaria.

Dan akhirnya Prada DP berhasil ditangkap saat bersembunyi di kawasan Provinsi Banten tepatnya di Kota Serang.

Sembunyi di Padepokan Usai Bunuh Vera Oktaria, Prada DP Palsukan Identitas, Pengurus Tahu Ia Buronan

Mengutip dari TribunSumsel, kini Prada DP telah diamankan di Denpom SWJ Palembang untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut.

Terlihat Prada DP mengenakan pakaian kuning dan kepala plontos.

Saat berjalan untuk dihadirkan pada jumpa pers di markas Danpomdam II/SWJ, Prada DP hanya tertunduk dan tak sepatah kata terucap dari mulutnya.

Kepergian Vera Oktaria masih meyisahkan duka yang mendalam bagi keluarga, terutama sang ibunda.

Prada DP Ditangkap, Ibu Vera Oktaria Tak Ingin Menemui Terduga Pelaku: Rasanya Gak Perlu Lagi

Bagaimana tidak, putri yang amat dikasihinya harus meninggal dunia dengan cara yang mengenaskan.

Di ujung jumpa Pers, Kapendam II/Swj Kol Inf Djohan Darmawan didampingi Danpomdam Kol CPM Donald Siagian dan Asintel Kasdam II/Swj Kol Inf Safta F, mengatakan bahwa tersangka menyesali perbuatannya.

"Yang bersangkutan menyesali perbuatanya, dalam hal ini dia sampaikan ingin menyerahkan diri tapi takut hingga akhirnya dari hasil kerjasama tersangka tertangkap pada kamis kemarin," terang Kapendam.

Jenazah Ditemukan dalam Kondisi Tak Utuh, Ini Alasan Prada DP Tak Jadi Mutilasi Tubuh Vera Oktaria

Meski Prada DP mengaku telah menyesali perbuatannya dan sempat akan menyerahkan diri, sang ibunda Vera tetap menginginkan keadilan.

Bahkan bagi Tini, ibunda Vera Oktaria, nyawa sang anak harus dibalas dengan nyawa sang pelaku.

"Saya menginginkan tersangka dihukum setimpal dengan perbuatannya, minimal nyawa dibalas nyawa," ujarnya.

5 Update Mutilasi Vera Oktaria, Beda Keterangan Prada DP & Keluarga Soal Korban yang Minta Dinikahi!

Apalagi dia sudah tega membunuh anak saya tanpa ampun, dan tekstruktur seperti itu.

Sumber: TribunStyle.com
Halaman 1/2
Tags:
TribunStyle.comPrada DPVera OktariaIndomaretSerangBantenpolisi
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved