Piala AFF
Prediksi Timnas Indonesia vs Vietnam Semifinal Piala AFF U-22 - Live Streaming di RCTI Sore Ini
SORE INI Live Streaming RCTI & Prediksi Timnas Indonesia vs Vietnam Semifinal Piala AFF U-22 Sore Ini 24 Februari
Penulis: Verlandy Donny Fermansah
Editor: Melia Istighfaroh
Apalagi dirinya yang bangga masih dipercaya dalam tim utama.

Luthfi ingin menunjukkan kemampuan terbaiknya pada babak semifinal Piala AFF U-22 agar Garuda Muda melanju ke final.
"Sebuah kebanggaan masih terus dikasih kepercayaan sama tim pelatih untuk main penuh."
"Saya ingin membayar kepercayaan tersebut dengan penampilan terbaik," kata Muhammad Luthfi Kamal.
"Besok melawan Vietnam, kami harus menang, meski begitu kami harus waspada mereka tim yang bagus."
"Status juara grup di Grup A membuktikan kualitas mereka," ujarnya.

Luthfi melihat skuat Timnas Indonesia U-22 telah mengalami pengembangan penampilan yang apik.
"Soal penampilan tim, saya merasa permainan kami bisa terus meningkat."
"Dan itu saya rasakan. Kami semakin klop dan semakin enak main," terangnya.
Ketajaman Marinus Wanewar akan kembali menjadi tumpuan Timnas Indonesia U-22.
Dari dua laga, Marinus Wanewar berhasil menyarangkan tiga gol.
Sementara Vietnam menatap laga kontra Indonesia dengan optimis.
Bahkan Vietnam yakin mampu mengalahkan Indonesia dalam dua babak alias 90 menit.
PREDIKSI SUSUNAN PEMAIN
Vietnam U-22 (5-3-2)/Pelatih: Nguyen Quoc Tuan (Vietnam)
Y Eli Nie (kiper),
Ngo Tung Quoc,
Truong Du Dat,
Dung Quang Nho,
Bui Hoang Viet Anh,
Nguyen Hung Thien Duc (belakang),
Bui Tien Dung,
Tong Anh Ty,
Nguyen Hoang Duy (tengah),
Tran Duc Nam,
Le Xuan Tu (depan)
