6 Fakta Ledakan GBK saat Debat Capres, Asal Ledakan, Korban, hingga Video Detik-detik
Terjadinya ledakan sempat membuat masyarakat khawatir lantaran berada di dekat lokasi nonton bareng (nobar) debat capres.
Penulis: Salma Fenty Irlanda
Editor: Dimas Setiawan Hutomo
"Mundur, semua mundur, jangan mendekat," ujar seorang petugas kepolisian.
3. Diduga Suara Petasan
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Gatot Eddy Pramono mengatakan, pihaknya menyatakan suara ledakan keras merupakan suara petasan.
Kesimpulan ini didapat dari olah TKP yang dilakukan oleh polisi.
"Kita sudah olah TKP, lalu kita lakukan pengamanan TKP dengan uji bom. Sementara yang kita temui itu suara ledakan petasan," tukas Gatot, dikutip dari Kompas.com.
4. Komentar Menkopolhukam
Wiranto, Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan sudah memberikan keterangan terkait suara ledakan di GBK.
Dia pun menjelaskan jika suara ledakan berasal dari petasan yang besar.

• Intip Kehidupan Tommy Tjokro, Moderator Debat Capres yang Sukses Curi Perhatian, Hot Daddy Banget!
"Sudah mendengar ini ada Kapolda, ada Pangdam, sudah jelaskan ke saya. Itu ledakan dari petasan yang besar," jelasnya.
Ia menegaskan ini hanya lah ulah oknum usil.
"Mungkin biasa, ada yang usil," imbuhnya.
Wiranto meminta kepada berbagai pihak untuk tidak memunculkan macam-macam spekulasi.
"Sementara penjelasan seperti itu. Tidak usah berspekulasi, nggak usah ngarang," terangnya.
5. Tidak Ada Korban Jiwa
Wiranto menerangkan tidka ada korban jiwa maupun materi dalam insiden ini.