Tsunami Tanjung Lesung
Setelah Bassist, Kini Gitarisnya, Herman Seventeen, Dikabarkan Meninggal karena Tsunami Banten
Setelah sang bassist, kini gitaris band Seventeen dikabarkan meninggal dunia karena tsunami Tanjung Lesung!
Penulis: Irsan Yamananda
Editor: Dimas Setiawan Hutomo
Sebelumnya, bassist band Seventeen yang kala itu sedang mengadakan konser di Tanjung Lesung Beach Resort, Banten juga menjadi korban.
Hal itu juga dikabarkan oleh sang vokalis, Ifan.
Ifan juga menyebutkan bahwa Muhammad Awal Pubani, bassist Seventeen ditemukan meninggal dunia.
"Kita kehilangan bass kita Bani sama manager kita Oki," ujar Ifan sambil meneteskan air mata di postingan instagram terbarunya, Minggu (23/12/2018).
"Andi, Herman, dan Ujang belum diketemukan, minta doanya untuk istri saya belum diketemukan," ujarnya.
"Sementara yang lain alhamdulillah selamat walaupun patah-patah," tambahnya. (Tribunstyle/ Irsan Yamananda)
Yuk Like Facebook dan Subscribe YouTube Channel TribunStyle.com: