Breaking News:

Irwan Mussry Ulang Tahun, Daniel Mananta Pamer Momen Kebersamaan Mereka, 'Untung Gue Ga Dikawinin'

Di hari ulang tahun Irwan Mussry yang ke 56 tahu, Daniel Mananta bagikan momen kebersamaan mereka saat di Jepang 3 tahun yang lalu.

Penulis: anggraini nurul fatimah
Editor: Desi Kris
Kolase/Instagram @irwanmussry dan @vjdaniel
Irwan Mussry dan Daniel Mananta 

TRIBUNSTYLE.COM - Suami artis cantik Maia Estianty hari ini rayakan ulang tahun yang ke 56 tahun, Kamis (15/11/2018).

Ucapan terus berdatangan dari kerabat dekat.

Salah satunya dari Daniel Mananta.

Selain terlihat dekat dengan Maia Estianty karena terlibat dalam sebuah acara yang sama, ternyata Daniel Mananta juga punya kedekatan dengan Irwan Mussry.

Irwan Mussry memang terkenal sebagai salah satu pengusaha yang dekat dengan beberapa artis Indonesia.

Irwan Mussry Ulang Tahun, Maia Estianty Beri Ucapan Romantis & Beberkan Karakter Asli Suami

Dalam unggahan diakun Instagram pribadinya, Daniel Mananta bagikan momen kebersamaannya dengan Irwan Mussry saat berkunjung ke Jepang tiga tahun yang lalu.

Dalam caption foto unggahannya itu, Daniel Mananta turut berikan ucapan ulang tahun pada Irwan Mussry.

Irwan Mussry dan Daniel Mananta
Irwan Mussry dan Daniel Mananta (Instagram @vjdaniel)

"Happy birthday to uncle @irwanmussry !! Thank you so much for being someone so inspiring, humble and passionate. I pray that success, goodness, joy, love, peace and God will give you more wisdom with long life.. I can’t express how thankful I am to God that He created you here on earth.
.
.
Yes, this picture was taken in Japan, 3 years ago, untung Gw gak Dikawinin...," tulis caption @vjdaniel.

Selain tuliskan uacapan ulang tahun, Daniel Mananta juga berikan doa dan harapan diulang tahun Irwan Mussry yang ke 56 tahun.

Irwan Mussry Ulang Tahun, Maia Estianty Beri Ucapan Romantis & Beberkan Karakter Asli Suami

Tak hanya itu, pemeran Ahok dalam film 'A Man Called Ahok' ini juga sematkan kalimat gurauan.

"Untung Gw gak Dikawinin...," tulis Daniel Mananta.

Unggahan Daniel Mananta tersebut langsung dibanjiri komentar dari warganet.

@xshopeeax: "dat caption, untung ga di kawinin."

@chuzdia: "untungnya ya."

@virda_donut: "Ngakak sih baca caption akhirnya."

Sumber: TribunStyle.com
Halaman 1/2
Tags:
Irwan Mussry ulang tahunIrwan MussryMaia EstiantyDaniel Mananta
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved