Breaking News:

Perceraian Artis

Charly Van Houten Dikabarkan Digugat Cerai Sang Istri, Pengadilan Agama Cimahi Beri Klarifikasi

Baru-baru ini kembali terdengar kabar tidak sedap dari kalangan artis Indonesia, bahwa Charly van Houten kembali digugat cerai sang istri.

Editor: Desi Kris
Instagram/ charly_setiaku
Charly Van Houten, Regina Irawan 

TRIBUNSTYLE.COM - Baru-baru ini kembali terdengar kabar tidak sedap dari kalangan artis Indonesia, bahwa Charly van Houten kembali digugat cerai sang istri.

Setelah 14 tahun menikah dengan istrinya yang bernama Regina Irawan, Charly kembali mendapatkan surat gugatan cerai dari istrinya tersebut.

Regina pernah mengajukan gugatan cerai pada 2015 lalu, namun akhirnya keduanya kembali rujuk.

Hal itu terlihat dari sebuah foto surat panggilan sidang cerai dari Pengadilan Agama Cimahi, Jawa Barat, terhadap Regina dan Charly beredar di media sosial.

Rumah Tangganya Dikenal Adem Ayem, Charly Van Houten Digugat Cerai Istri Setelah 14 Tahun Menikah

Dilansir dalam sebuah acara infotainment Insert, dalam surat tersebut terdapat surat panggilan memanggil Ariyana S Ajisakha selaku kuasa hukum dari Regina.

Selain itu nama Charly dan Regina juga tercantum dalam surat panggilan tersebut.

Menurut surat yang beredar, Charly dan Regina akan melangsungkan sidang pertamanya pada tanggal 31 Oktober 2018.

Dilansir dari Kompas.com, tertulis dalam surat itu dengan nomor 8566/Pdt.G/2018/PA.Cmi.

Menurut pantauan Kompas.com, pada laman sipp.pa-cimahi.go.id, nomor perkara tersebut benar terdaftar di PA Cimahi.

Namun, baik nama penggugat maupun tergugat disamarkan.

Dalam laman tersebut hanya ada nama kuasa hukum dari Regina yaitu Ariyana S Ajisakha.

Pada kolom pendaftaran tercantum 26 September 2018 lalu.

Selain itu pula terdapat sebuah tanggal dilakukannya sidang pertama yang akan dilaksanakan pada 31 Oktober 2018 pada pukul 09.00 WIB.

Namun hingga saat ini belum ada konfirmasi dari pihak Charly maupun Regina terkait kabar perceraian mereka.

Padahal pernikahan mereka yang sudah berjalan selama 14 tahun ini telah dikaruniai dua orang anak yang bernama Mohammad Restu Gibhran dan Asmara Nacha.

Sumber: Nakita
Halaman 1/2
Tags:
Charly Van Houten digugat ceraiCharly Van HoutenRegina Irawan
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved