Akui Selingkuh dengan Diana dan Sering Dibilang Ayah Asli Pangeran Harry, Ini Kata James Hewitt!
Sering dirumorkan sebagai Ayah dari Pangeran Harry, James Hewitt angkat bicara!
Penulis: Talitha Desena Darenti
Editor: Talitha Desena Darenti
TRIBUNSTYLE.COM - Seperti Pangeran Charles, kehidupan cinta Putri Diana juga dikulik-kulik oleh media.
Baik saat dirinya masih menjadi istri Pangeran Charles dan setelah bercerai.
Diana sendiri juga digosipkan dekat dengan sederet pria.
Salah satu sosok yang paling terkenal adalah seorang pria bernama James Hewitt.
• Deretan Ucapan Idul Fitri 2018 dalam Bahasa Inggris, Tetap Bermakna Mendalam
Dilansir dari cosmopolitan.com, Putri Diana sendiri mengakui perselingkuhan mereka dalam interview Panorama di tahun 1995.
Putri Diana dan James Hewitt menjalin hubugan dua tahun setelah Pangeran Harry lahir, tepatnya pada tahun 1986.
James Hewitt adalah guru berkuda Putri Diana yang juga mantan perwira kavaleri di Angkatan Darat Inggris.
Dikabarkan perselingkuhan mereka berlangsung hingga 5 tahun.
• Terobsesi pada David Beckham, Pengangguran ini Habiskan Uang Rp 370 Juta untuk Oplas Mirip Brooklyn
James Hewitt juga mengakui hal tersebut lewat sebuah interview.
Dirinya mengatakan tidak menduga akan jatuh cinta dengan Diana dan sebaliknya.
Namun hubungan mereka terjadi karena situasi yang terjadi diantara mereka.

Setelah berita mereka muncul, publik pun menduga jika sebenarnya James Hewitt adalah Ayah dari Pangeran Harry.
Pasalnya mereka berdua terlihat mirip dan sama-sama berambut merah.

Pihak kerajaan Inggris menolak untuk mengomentari hal tersebut.
Namun, James membuka suaranya pada tahun 2002 setelah bertahun-tahun dikabarkan sebagai Ayah dari Pangeran Harry.
Dirinya melakukan wawancara dengan media Sunday Mirror dan mengelak pemberitaan tersebut.
"Tidak ada kemungkinan yang menunjukkan jika aku adalah Ayah dari Harry'.
"Aku akui jika rambut merah kita sama dan orang-orang bilang kita mirip."
"Saya harus menyatakan sekali dan untuk semua bahwa saya bukan ayah Harry"
"Ketika bertemu Diana, Harry sudah balita."

Kemudian, di tahun yang sama, bodyguard Diana yang bernama Ken Wharfe juga mengelaknya.
Bahkan rumor tersebut sering membuat Diana sendiri sebal.
Ken juga menegaskan jika Pangeran Harry lahir di tanggal 15 September 1984.
Sementara Putri Diana bertemu James Hewitt pada musim panas tahun 1986.
Dirinya juga mengatakan jika rambut merah Harry adalah keturunan dari keluarga Spencer.
Di tahun 2017, James Hewitt sendiri kembali membicarakan rumor tersebut.
Dirinya mengatakan jika rumor tersebut akan berdampak buruk untuk Harry. (Tribunstyle.com/Talitha Desena)
Yuk Subscribe YouTube dan Like Fanpage TribunStyle.com di bawah ini: