Berita Duka
Jenazah Adara Taista Dimakamkan Pagi Ini, Wajah Cantiknya Saat Dipinang Anak Hatta Rajasa Ditangisi
Jenazah Adara Taista, Menantu Besan SBY, Dimakamkan Pagi Ini, Foto Saat Lamaran Kembali Ditangisi
Penulis: Agung Budi Santoso
Editor: Agung Budi Santoso
Pernikahan mereka ini digelar di Palembang, yang merupakan kampung halaman Adara Taista.
Rasyid dan Adara pun mengggunakan adat Palembang yang dominan dengan warna merah maroon di hari bahagia tersebut.

Pernikahan ini juga dihadiri mantan presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
Bahkan SBY menjadi saksi pernikahan sakral mereka.
Diketahui, SBY juga merupakan mertua dari kakak Rasyid Rajasa, Aliya Rajasa, yang menikah dengan Ibas Yudhoyono.
Rasyid Rajasa menyiapkan koin emas untuk diberikan kepada Adara.
Untuk cincin pernikahan, mereka memilih sebuah cincin emas dengan liontin berlian sebagai tanda pengikat cinta mereka.
Cincin ini diberikan Rasyid sebagai mahar pernikahan.
• Jadwal Imsakiyah & Buka Puasa Jakarta dan Kota Besar Lainnya - 5 Ramadhan 1439 H Senin 21 Mei 2018!
Menurut koresponden Tribunnews yang berada di Tokyo, wanita berusia 27 tahun itu diduga terserang penyakit kanker kulit.
Setelah ditelusuri TribunnewsBogor.com dari laman Instagram Adara dan Rasyid, terjadi perubahan paling mencolok pada tubuh Adara sejak bulan Maret 2018.
Ya. Sejak bulan tersebut, Adara terlihat semakin kurus.
Jari-jari tangan, kaki, lalu lekukan di leher semakin menandakan tubuhnya yang memang sedang sakit.
Walaupun tak dijelaskan sakit apa yang telah menggerogoti tubuh wanita 27 tahun itu.
Baru setelah kabar Adara meninggal dunia, terkuaklah penyakit tersebut.
Berikut foto-fotonya: