Detik-detik Ustaz Somad Ditolak dan Tersebar Video Ceramahnya di Bali, Blak-blakan Soal Ini!
Dai kondang, Ustaz Abdul Somad kini sedang dirundung sebuah masalah ketika hendak melakukan safari cermah di Bali.
Penulis: Verlandy Donny Fermansah
Editor: Desi Kris
TRIBUNSTYLE.COM - Dai kondang, Ustaz Abdul Somad kini sedang dirundung sebuah masalah ketika hendak melakukan safari ceramah di Bali.
Dosen Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim, Pekanbaru, Riau ditolak ceramah di Provinsi Bali.
Padahal Ustaz Somad sedang berada di Pulau Dewata.
Akibatnya, Ustaz Somad sempat tak bisa bergerak di hotel tempatnya menginap, Hotel Aston, Denpasar.
• Sukses Turunkan BB 71 Kg dalam 10 Tahun, Foto-foto Transformasi Pria Ini Bikin Melongo, Rahasianya?
Ustaz Somad ditolak menyampaikan ceramah dalam memperingkati Maulid Nabi Muhammad SAW dalam rangkaian safari dakwah, Jumat-Minggu (8-10/12/2017).
Penolakan disampaikan melalui unjuk rasa oleh kelompok yang mengatasnamakan diri kelompok organisasi kemasyarakat dan anggota DPD RI, Arya Wedakarna.
Pantauan Tribun, sempat tertangkap kamera diduga oknum pengunjuk rasa membawa senjata tajam. seperti sebuah pisau namun cukup panjang.
• Raditya Dika - 10 Momen Pertunangannya dengan Anissa Aziza, Nomor 8 Manis Banget!
Hingga Jumat sore, Ustaz Somad tetap 'nekad' untuk ceramah di beberapa masji, antara lain Masjid Sudirman dan Masjid An-Nur.
Seperti dilansir dari Tribun Timur, Ustaz Somad menuturkan, meski tak seiman dengan massa demonstran, tapi ia merasa mereka seperti saudara.
"Mungkin kamu bukan saudaraku seakidah, tapi pasti saudaraku satu negara," kata Ustaz Somad.
Walaupun sebelumnya mendapat tekanan, Ustaz Somad berceramah seperti biasanya.
Ustaz ini dikenal selalu lucu membawakan materi ceramah.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/style/foto/bank/originals/ustaz-abdul-somad_20171209_131846.jpg)