Tidak Bubar Tapi Jarang Banget Comeback, 5 Group K-Pop ini Bikin Penggemar Kangen Berat!
lima grup K-Pop ini justru anteng saja, dan sibuk dengan kegiatan solo atau justru "tenggelam" bak ditelan bumi, bikin penggemar kangen.
Penulis: Tisa Ajeng Misudanar Azryatiti
Editor: Dimas Setiawan Hutomo
TRIBUNSTYLE.COM - Saat para grup berbondong-bondong comeback setiap bulannya, lima grup K-Pop ini justru anteng saja, dan sibuk dengan kegiatan solo atau justru "tenggelam" bak ditelan bumi, bikin penggemar kangen.
Debut menjadi grup K-Pop itu memang tak mudah.
Selain melewati masa trainee yang terkadang nggak sebentar, setelah debut pun mereka masih harus dihadapkan dengan masalah lain.
Semakin tahun, semakin banyak grup yang debut, bisa debut saja sudah syukur, apalagi kalau bisa sukses.
Oleh karena itu, penting banget nih yang namanya rutin comeback.
Selain demi membuat orang-orang tetap ingat, rutin comeback juga dilakukan demi memperbanyak penggemar.
Namun ada kalanya sebuah grup justru memilih hiatus atau "cuti" panjang.
Mereka memilih hiatus ini ada beberapa alasan, memang ingin fakum istirahat, para member sibuk solo karier, atau memang agensi "lupa".
Siapa saja sih grup yang tidak bubar tapi jarang comeback? Simak berikut ini.
1. MissA
MissA awalnya terdiri dari empat anggota. Sayangnya, satu persatu anggotanya sibuk solo karier dan membuat kegiatan grup terbengkalai.
Agensi juga terkesan kurang mengurusi kegiatan grup.
Suzy dikenal sebagai anggota yang paling populer di antara anggota MissA.
Tahun 2016, Jia pun memutuskan hengkang, disusul dengan Min.
Yang masih bertahan tinggal Fei dan Suzy, keduanya juga sibuk dengan kegiatan solonya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/style/foto/bank/originals/afterschool-dan-boyfriend_20171123_193354.jpg)