Breaking News:

Komik One Piece Chapter 881 - Gawat, Gelombang Besar Menghantui Kapal Topi Jerami!

Perjuangan Luffy dan teman-temannya untuk lari dari kejaran Big Mom masih berlanjut.

Penulis: Irsan Yamananda
Editor: Desi Kris
Capture Mangakyo
Komik One Piece chapter 881 

TRIBUNSTYLE.COM - Perjuangan Luffy dan teman-temannya untuk lari dari kejaran Big Mom masih berlanjut.

Luffy terpisah dari rombongannya guna menghadapi Katakuri.

Sementara kru Bajak Laut Topi Jerami yang lain harus menghadapi gelombang besar yang dibuat oleh Big Mom.

Jika ombak besar tersebut menghantam Sunny Go, mereka pasti akan hancur.

Komik One Piece Chapter 880 - Rencana Pembuatan Ulang Kue Pernikahan Big Mom Dimulai!

Kru Topi Jerami juga sudah tidak bisa menggunakan Coup De Burst karena kehabisan cola.

Pada akhirnya, mereka mulai memutar otak untuk menghindari gelombang besar tersebut.

Jinbe pun mengambil alih kemudi dan memerintahkan kru yang lain untuk mengikat layarnya.

Dia juga menanyakan arah angin pada Nami.

Mereka berencana masuk ke dalam Green Room agar bisa keluar dari kejaran gelombang tersebut.

Kru Topi Jerami pun kebingungan dengan yang dimaksud Green Room.

Ternyata Jinbe malah membalikkan arah kapal dan berlayar menghampiri ombak besar tersebut.

Tentunya hal itu membuat semua kru Topi Jerami ketakutan.

Satu hal yang lucu di sini adalah tingkah Brook dan Chooper.

Komik One Piece chapter 881
Komik One Piece chapter 881 (Capture Mangakyo)

Brook menganggap yang dimaksud Green Room itu adalah alam akhirat.

Sumber: TribunStyle.com
Halaman 1/2
Tags:
One PieceTribunStyle.com
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved