Breaking News:

Pernikahan Hamish Daud Raisa

Dinyatakan Sah Nikahi Raisa, Hamish Daud: Wooooow!

Tepat dihari ini, Minggu (03/09/2017) Hamish dan Raisa resmi menjadi sepasang suami istri.

Penulis: Ninda Iswara
Editor: Desi Kris
Instagram
Hamish Daud dan Raisa 

TRIBUNSTYLE.COM - Kebahagiaan tengah menyelimuti Hamish Daud dan Raisa.

Tepat dihari ini, Minggu (03/09/2017) Hamish dan Raisa resmi menjadi sepasang suami istri.

Keduanya melangsungkan akad nikah pukul 09.00 pagi tadi di Ayana Mid Plaza, Jakarta.

Pasangan ini menggelar akad nikah dengan konsep outdoor.

Bikin Deg-Degan, Inilah Detik-detik Hamish Daud Ucapkan Ijab Kabul Saat Menikahi Raisa

Hamish dan Raisa tampak sangat bahagia setelah resmi menyandang status suami istri.

Raisa tampak begitu cantik dalam busana pengantin adat Sunda.

Begitu juga dengan Hamish yang tampak gagah mengenakan beskap berwarna putih.

Resmi menikahi Raisa, Hamish tampak sangat bahagia.

Bahkan setelah dinyatakan sah, Hamish tak bisa menutupi kebahagiaan yang kini menyelimutinya.

Aktor berusia 37 tahun tersebut sampai lepas kontrol untuk mengungkapkan apa yang dirasakannya saat ini.

Dilansir Tribunstyle.com dari akun Instagram @tante_rempoong, Hamish pun berdiri setelah dirinya dinyatakan sah.

Tak hanya berdiri, Hamish juga langsung berteriak 'wow' yang disambut tepuk tangan meriah serta tawa para tamu undangan.

Instagram/tante_rempoong
Instagram/tante_rempoong ()

Namun tampaknya Hamish tersadar kalau dirinya lepas kontrol dalam mengungkapkan kebahagiaan.

Menyadari dirinya terlalu heboh, Hamish pun mengucap syukur Alhamdulillah.

Instagram/tante_rempoong
Instagram/tante_rempoong ()
Sumber: TribunStyle.com
Halaman 1/2
Tags:
RaisaHamish Daud
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved