Breaking News:

Dicky Smash Dipanggil Polisi Soal Kasus Pemukulan Dirinya, Begini Hasilnya

Dicky dan asistennya yang bernama Senli pun langsung mendapatkan bogem mentah.

TribunStyle/Kolase
Dicky Prasetya 

TRIBUNSTYLE.COM, JAKARTA - Personil boyband Smash, Dicky Prasetya, telah rampung menjalani pemeriksaan terkait pemukulan terhadap dirinya, Rabu (9/9/2017).

Dalam pemeriksaan selama 4 jam itu, Dicky diperiksa sebagai saksi dalam kejadian pemukulan yang terjadi Sabtu, 29 Juli 2017 lalu.

Hesty Klepek Klepek Kembali Kepergok Sedang Ciuman Dengan Sesama Jenis

Pria 24 tahun itu datang ke Polsek Mampang Prapatan, Jakarta Selatan dengan mengenakan kemeja lengan panjang berwarna hitam dan celana warna senada.

Polisi pun memberikan 10 pertanyaan terhadap Dicky. Salah satunya, terkait kronologi kejadian.

Dari penuturan Dicky, kejadian bermula saat ia dari klub Blowfish, Gatot Subroto, Jakarta Selatan.

Dicky sempat menerima perkataan, yang tidak mengenakkan dari pelaku yang berjumlah sekira 4 orang.

Tak terima, ia mencoba melawan.

Sayang, Dicky dan asistennya yang bernama Senli pun langsung mendapatkan bogem mentah.

Pihak kepolisian pun sudah mengantongi hasil rekaman CCTV di lokasi tersebut.

Dari rekaman itu memang terlihat adanya bentrokan antara pelaku dan Dicky.

Gara-gara Satu Buah Kata Ini, Dicky Smash Jadi Babak Belur Dihajar

Selain Dicky dan Stenli, pedangdut Hesty Klepek Klepek yang ada saat kejadian pun ikut diperiksa sebagai saksi.

Nantinya, bukti tersebut akan melengkapi penyelidikan polisi.

"Ada si Hesty sama si Senli juga kita mintakan keterangannya."

Sumber: Tribunnews.com
Halaman 1/2
Tags:
Hesty Klepek KlepekDicky Prasetya
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved