Rieke Diah Pitaloka Kunjungi Keluarga Pria yang Dibakar & Dituduh Mencuri Amplifier Masjid
Tapi nahas saat mampir salat justru warga menuduhnya mencuri hingga dihajar dan dibakar hidup-hidup.
Penulis: Mohammad Rifan Aditya
Editor: Diah Ana Pratiwi
Wanita yang perah memerankan karakter Oneng dalam sitkom Bajaj Bajuri ini menyampaikan turut berduka cita kepada keluarga pria tersebut.
Kunjungan Rieke ini juga diunggah ke akun Facebook Rieke Diah Pitaloka pada Minggu (6/8/2017).
Dalam kesempatan itu, Rieke menegaskan bahwa main hakim sendiri itu tidak boleh, tidak dibenarkan.
"Motifnya apapun main hakim sendiri itu tidak bisa di republik ini," ujar Rieke Diah Pitaloka yang berdiri disebelah istri pria yang massa itu.
"Selesaikan semuanya lewat jalur hukum, jangan ada dugaan-dugaan lalu main hakim sendiri," tambahnya.
Rieke juga mendukung pihak kepolisian untuk mengusut tuntas kasus main hakim sendiri ini.
"Saya mendukung pihak kepolisian untuk mengusut tuntas," ujar Rieke.
Rieke juga berharap semoga kejadian seperti ini tidak terjadi lagi pada siapa pun.
Lihat videonya berikut ini:
(TribunStyle.com/Rifan Aditya)