Tutorial Hijab
Cara Mudah Gunakan Hijab Segitiga untuk ke Kantor dengan Model Terkini, Makin Manis dan Manja
Buat kalian yang ingin menggunakan hijab dan tampil cantik, saatnya gunakan model yang berikut ini.
Penulis: Sinta Darmastri
Editor: Cecylia Rura Patulak
TRIBUNSTYLE.COM - Penampilan yang menarik itu terlihat dari luarnya, dan enak untuk dipandang.
Makanya sebisa mungkin, kaum hawa selalutampil cantik dan terbaik saat keluar rumah agar terlihat cantik dan jadi pusat perhatian.
Buat kalian yang ingin menggunakan hijab dan tampil cantik, saatnya gunakan model yang berikut ini.
Mudah dan simpel, sangat cocok untuk kamu yang ingin berangkat ke kantor.
Pertama-tama, lipat terlebih dulu hijab segiempat menjadi segitiga dan letakkan diatas kepala.
Ambil layer kiri dan tarik hingga kebelakang leher hingga kencang agar tidak usah menggunakan jarum.
Jangan lupa untuk sematkan jarum agar tidak licin.
• Man Who Dies to Live - 5 Fakta Menarik Seputar Drama Korea yang Dikecam Muslim dari Penjuru Dunia
Layer depan tarik sedikit bagian sisi dan sematkan jarum dibagian bahu kiri.
Tinggal dirapikan dan siap tampil cantik dan manja saat datang ke kantor.
Selamat mencobanya dan tampil cantik saat ke kantor.
YouTube/Saudagar Indonesia
(TribunStyle.com/Sinta Darmastri)