Pilkada Jakarta
Hasil Quick Count Pilkada DKI Jakarta Terbaru, Sementara Ini Anies-Sandi Unggul Versi Litbang Kompas
Dalam Pilkada DKI Jakarta putaran 2 ini warga diberikan dua pilihan pasangan calon.
Penulis: Mohammad Rifan Aditya
Editor: Diah Ana Pratiwi
Dan inilah hasil hitung cepet sementara Pilkada Gubernur Jakarta sementara waktu.
TribunStyle.com memantau hingga pukul 13.54 WIB, Rabu 15 Februari 2017 adalah:
Versi hitung cepat (quick count) Litbang Kompas sementara ini menunjukkan pasangan Anies-Sandiaga unggul dengan 71,38 % suara.
Hitung Cepat Sementara versi Litbang Kompas:
Ahok-Djarot: 28,62 %
Anies-Sandi: 71,38 %
Sementara itu suara yang masuk baru 0,25 % dari total 13.034 TPS.
Versi hitung cepat (quick count) untuk versi KPU saat ini belum berlangsung.
Setelah 2 Jam, Anies-Sandi Masih Unggul 57,22 %
Pemungutan suara untuk warga Jakarta kembali berlangsung pada hari ini, Rabu (19/4/2017).
Ini merupakan pemungutan suara kedua kalinya bagi warga Jakarta tahun 2017 ini.
TPS telah dibuka secara serentak di beberapa lokasi di Jakarta pada pukul 7 pagi.
Pilkada DKI Jakarta putaran 2 ini ada dua pilihan pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur.
Mereka adalah Basuki Tjahaja Purnama - Djarot Saiful Hidayat (paslon nomor urut 2) dan Anies Rasyid Baswedan - Sandiaga Salahuddin Uno (paslon nomor urut 3).
Pilkada DKI Jakarta ini akan memilih Gubernur dan Wakil Gubernur untuk periode 2017-2022.