Temukan Harga Terbaik
Inilah Koleksi Kacamata Adik Kandung Nagita Slavina dengan Harga Jutaan yang Bikin Melongo!
Walau bukan artis layaknya kakak kandungnya, namun namanya tidak asing ditelinga para selebriti atau bahkan para penonton.
Penulis: Sinta Darmastri
Editor: Cecylia Rura Patulak
Laporan Wartawan TribunStyle.com, Sinta Darmastri
TRIBUNSTYLE.COM - Marsha Tengker, merupakan adik kandung dari Nagita Slavina yang beberapa kali kerap muncul dilayar keca televisi.
Walau bukan artis layaknya kakak kandungnya, namun namanya tidak asing ditelinga para selebriti atau bahkan para penonton.
Parasnya yang cantik seperti kakaknya, beberapa waktu lalu doi telah dipinang oleh sang kekasih, Barry Tedja Tamin.
Koleksi kacamata yuk, beragam pilihannya dan model yang menarik
Terlahir sebagai anak konglomerat, sehingga untuk memenuhi keinginan pun semua bisa terkabul dengan mudahnya.
Sama halnya dengan beberapa aksesoris yang dimilikinya misal kacamata.
Doi ternyata paling gemar mengoleksi kacamata dengan ragam model dan merek lho.
Ingin buktinya?
Inilah kacamata yang jadi kegemaran doi dengan harga yang begitu fantastis:
#1
Kacamata yang dipakai Caca saat liburan, bermerek Dior dengan harga Rp 6.4 juta.
Ingin terlihat cool dan macho? Gunakan saja kacamata ini, dijamin cewek-cewek pada tertuju pada kamu.
#2
Caca menggunakan kacamata dengan frame kecil dari Chanel, dibanderol seharga Rp 6.9 juta.
#3
Kacamata dengan warna hijau ukuran cukup besar, rancangan dari Victoria Beckham yang harganya Rp 7.4 juta.